Ada beberapa makanan yang bisa meredakan kecemasan/hipnoterapi.com
Health

7 Makanan Pereda Stres dan Khawatir Saat Pandemi Covid-19

Novita Sari Simamora
Senin, 7 Februari 2022 - 13:58
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA  - Pandemi virus corona (Covid-19) bisa menimbulkan stres dan kekhawatiran bagi sebagian orang. Bila rasa cemas, khawatir muncul, maka Anda bisa mengonsumsi beberapa makanan.

Mengutip dari Pink Villa, Senin (7/2/2022), ada beberapa makanan sehat untuk mengurangi kegugupan, khawatir, dan stres di masa pandemi:

1. Makan buah beri

Buah beri mengandung vitamin C dan antioksidan yang melindungi dan memperbaiki sel-sel yang rusak dan stres. Jadi, makanlah banyak blueberry, blackberry, stroberi, dan bahkan gooseberry dan rasakan diri Anda rileks.

2. Minum teh

Bukan rahasia lagi bahwa orang-orang yang mengalami banyak tekanan dan stres akan mencari pelarian, dengan minum alkohol. Namun, apakah itu benar-benar membantu? Tidak. Sebab, itu akan merusak tubuh.

Carilah minuman teh sehat, seperti teh herbal lavender, chamomile, daun teh hijau, mengandung antioksidan yang menenangkan saraf Anda. Minum ini bisa membuat Anda nyaman saat tidur.

3. Cokelat

Gula memang lebih berbahaya bagi saraf. Namun, Anda bisa mengonsumsi cokelat hitam untuk mengatasi kegugupan. Sebab, cokelat hitam mengandung senyawa nutrisi yang membentuk antioksidan, yang bisa mengatasi kecemasan Anda.

4. Makan kacang

Konsumsilah kacang Brasil, kenari, dan almond sebagai sumber antioksidan, protein dan yang paling penting magnesium yang membantu menjaga neurotransmiter tubuh dan mendukung fungsi otak.

5. Vitamin C

Fakta yang diketahui adalah vitamin C bisa menjadi pereda stres yang hebat, karenanya, buah-buahan seperti jeruk, jeruk nipis dan anggur membantu menenangkan saraf.

Selain buah-buahan tersebut, konsumsi jugalah sayuran berdaun hijau seperti bayam, kubis, selada, dan peterseli untuk membantu meredakan kecemasan.

6. Ikan

Ikan sarden dan salmon sangat bermanfaat bagi orang-orang yang memiliki gangguan kecemasan. Alasannya adalah ikan ini mengandung Omega-3 yang tinggi, dengan asam lemak yang menjaga fungsi kognitif otak, serta menyeimbangkan hormon sehingga menjaga kesehatan mental Anda juga.

7. Yogurt

Yogurt mengandung probiotik yang berlimpah dan bisa membantu mengatasi kecemasan dan depresi. Kecuali jika Anda alergi terhadapnya, tidak ada salahnya memasukkan yoghurt ke dalam makanan Anda, agar tetap tenang dan bahagia! 

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro