Bisnis.com, JAKARTA — Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Komedian Nasrullah alias Mat Solar yang merupakan pemain sinetron Bajaj Bajuri tutup usia 62 tahun pada Senin (17/3/2025) malam.
Anggota Komisi VI DPR RI Rieke Diah Pitaloka mengatakan Mat Solar meninggal pukul 22.30 WIB di Rumah Sakit Pondok Indah. Jenazah rencananya akan dimakamkan di TPU Haji Daiman, Cimanggus, Ciputat pada Selasa (18/3), pukul 09.00 WIB atau 10.00 WIB.
“Berita duka cita Telah berpulang Bapak Nasrullah alias Mat Solar alias Bajuri,” ujarnya dalam unggahan di Instagram, Selasa (18/3/2025).
Dalam unggahannya, Rieke turut mendoakan agar Mat Solar diberikan tempat terbaik.
Rieke juga menyampaikan permohonan maafnya karena belum bisa memperjuangkan hak Mat Solar dalam masalah tanah yang dialaminya. Adapun Rieke merupakan lawan main Mat Solar di sitkom Bajaj Bajuri sebagai Oneng atau istri dari Mat Solar.
“Mohon dimaafkan semua kesalahan almarhum. Alfatihah. Abang, maafin Oneng belum bisa perjuangin hak Abang,” tulis Rieke.
Sejak tahun 2017, Mat Solar berjuang melawan penyakit stroke yang menyerangnya. Mat Solar sempat terkena serangan stroke sebanyak tiga kali dimana didiagnosa mengidap stroke pada bagian otak kanan yang menyebabkan tubuh bagian kirinya sulit bergerak.