Kuliner

SURVEI KULINER: 49% Orang Indonesia Suka Makanan Jadul

Martin Sihombing
Selasa, 18 Juni 2013 - 20:50
Bagikan

BISNIS.COM, JAKARTA-- Orang Indonesia  paling menggemari makanan jadul (jaman dulu) alias  tempo dulu (49%) jika dibandingkan dengan negara-negara lainnya yang disurvei, dibandingkan dengan Korea Selatan yang hanya 19 persen.

Demikian  hasil survei  Global @dvisor Omnibus oleh perusahaan riset pasar Ipsos yang diterima di Jakarta, Selasa (18/6/2013). Disebutkan, 51%  responden memilih makanan dari daerah atau budaya yang berbeda.

Kemudian, 49%  memilih makanan tempo dulu (retro/vintage), 34%  memilih makanan yang dimasak sendiri, 24%  responden memilih makanan dengan merek restoran yang tersedia di toko dan 15%  memilih makanan yang dibuat koki terkenal.

Alasan  orang Indonesia menggemari makanan tempo dulu karena makanan tersebut mengingatkan akan kenangan masa lalu atau masa kecil serta makanan tempo dulu tersebut tidak lepas dari budaya bangsa untuk melakukan santap bersama secara komunal.

Hasil survei Global @dvisor Omnibus  menemukan makanan favorit orang Indonesia adalah makanan kemasan dengan kualitas olahan tangan (handmade) yang dipilih 61%  responden. Sementar orang Korea Selatan  hanya 18%  memilih makanan kemasan karena mereka lebih menyukai hidangan artisanal yang dikemas lokal dan tersedia di saluran pembelian.

Survei tersebut diadakan pada awal  2013 terhadap 26 negara di seluruh dunia termasuk delapan negara Asia Pasifik yaitu Australia, China, India, Indonesia, Jepang, Malaysia, Singapore dan Korea Selatan.

Dalam keterangannya disebutkan mayoritas orang Indonesia menganggap kualitas olahan tangan dapat dipertanggungjawabkan, merupakan produk yang lezat serta percaya bahwa ada "ahli" yang terlibat dalam proses pembuatannya.

Sementara itu, kategori makanan dari daerah atau budaya yang berbeda, paling disukai oleh orang Australia (61%) dan yang paling sedikit diminati oleh orang Korea Selata (20%). Makanan yang dimasak sendiri digemari terbanyak oleh orang Korea Selatan (55%) dan paling sedikit oleh orang Jepang (28%).

Sementara itu, orang India lebih menyukai  makanan dengan merek restoran yang tersedia di toko (45%), tetapi makanan itu  paling tidak disukai oleh orang Korea Selatan (19%).

Adapun makanan yang dibuat koki terkenal dipilih paling banyak oleh orang India 37% dan orang Korea Selatan yang paling enggan menyantapnya (11%).

Ipsos Global @dvisor Omnibus adalah sebuah survei online bulanan terhadap konsumen di 26 negara di dunia melalui sistem panel online Ipsos.

Penulis : Martin Sihombing
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro