Ilustrasi/Bisnis.com
Show

Pentas Wayang Musikal Frontires di Salihara Digelar Minggu (15/6/2014)

Puput Ady Sukarno
Senin, 9 Juni 2014 - 19:08
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kelompok teater boneka dan wayang asal Prancis, Compagnie Les Rémouleurs, akan mementaskan wayang musikal tanpa suara bertajuk Frontières di Gedung Teater Salihara, Pasar Minggu, Jakarta, Minggu (15/6/2014).

Pagelaran hasil kerja sama antara Komunitas Salihara dan Institut Francais Indonesia itu akan dimulai pukul 15.00 WIB, dengan sutradara Anne Bitran. Pentas ini adalah bagian dari Festival Seni Budaya Prancis 2014 (Printemps Français).

Frontieres mengisahkan tentang seorang imigran dalam pentas wayang musikal tanpa dialog. Pelbagai hambatan dan peristiwa, seperti surat-surat imigrasi, penjagaan polisi, bunyi sirene, tembok pembatas, perkemahan imigran dan kekerasan yang ekstrem menyebabkan seakan dunia bersatu untuk menghentikan sang imgran mencapai tujuan.

Pentas yang akan ditampilkan oleh Compagnie Les Rémouleurs ini lahir saat mereka menjalani dua residensi di Thailand.

Pentas wayang kertas tanpa kata ini dimeriahkan dengan puisi musikal yang terbagi dalam beberapa tema dan variasi. Memadukan wayang Thailand dan teknologi proyeksi, pentas wayang yang semula tampak sederhana kini menjadi lebih memikat dan membebaskan imajinasi penonton.

Dibentuk pada 1983, Compagnie Les Rémouleurs telah berkembang menjadi sebuah kelompok teater boneka dan wayang yang paling inovatif.

Kelompok asal Prancis yang terdiri atas dalang dan komedian ini berpentas tak hanya di dalam gedung teater, tapi juga di tempat-tempat yang tidak terduga, seperti perpustakaan, kafe dan gereja, tempat mereka bisa menjumpai penonton yang biasanya tak dijumpai di dalam gedung teater.

Menurut keterangan resmi yang diterima Bisnis, Senin (9/6), tiket pertunjukan pentas wayang Frontières oleh Compagnie Les Rémouleurs (Prancis) ini dibanderaol sebesar Rp75.000 (umum) dan Rp35.000 (pelajar/mahasiswa) dapat dipesan melalui [email protected], 021-789-1202, 0857-193-111-50, 0817-077-1913.

Editor : Sepudin Zuhri
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro