Ilustrasi/Webmd
Relationship

Alasan Pria Selalu Memikirkan Tentang Seks

Fitri Rachmawati
Minggu, 18 Januari 2015 - 09:39
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Mengapa pria selalu memikirkan tentang seks dalam setiap menit hingga jam di dalam kehidupannya dibandingkan dengan perempuan yang jarang memikirkan tentang hal tersebut.

Berikut alasan atau faktor yang menyebabkan pria selalu memikirkan seks yang dikutip dari buku Men, Woman, And Sex, karya Allan dan Barbara Pease.

Ukuran hypothalamus pria lebih besar dari wanita

Pikiran tentang seks berada di dalam hypothalamus yakni salah satu bagian dari otak yang selalu mengontrol emosi, tingkat perasaan, dan tekanan darah.

Selain itu hypothalamus ini berukuran seperti buah cheri dan beratnya mencapai 4,5gram. Di dalam area inilah beberapa hormon seperti testosteron merangsang gelora seks.

Karena ukuran hypothalamus pria lebih besar dibandingkan dengan perempuan, maka pria memiliki 10 hingga 20 testosteron melebihi wanita. Sehingga hal ini sangat mempengaruhi dorongan seks pria sangat kuat. Inilah alasan mengapa seorang pria bisa memiliki fantasi seksual dalam segala waktu dan tempat.

Dorongan sosial

Selain itu, ditambah dengan faktor dorongan sosial yang mempercayai bahwa pria bisa mendapatkan keturunan dengan menyebarkan 'benih'.

Akibat adanya perbedaan-perbedaan dalam perilaku seksual tersebut menjadikan adanya dilema seksual antara wanita dan pria. (Bisnis.com)

Penulis : Fitri Rachmawati
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro