Bisnis.com, JAKARTA- Hari pernikahan mungkin menjadi salah satu hari yang paling Anda tunggu-tunggu. Layaknya di film-film, Anda pun berharap hari pernikahan bisa berjalan khidmat dan romantis.
Namun jangan samakan kenyataan dengan film drama romantis yang sering Anda tonton. Berbagai masalah dan hal tak terduga bisa saja muncul menjelang hari pernikahan Anda. Berikut ini beberapa di antaranya.
1. Pertengkaran dengan pasangan
Saat mempersiapkan pernikahan, emosi sering naik turun, belum lagi ditambah masalah biaya pernikahan, serta ketidakcocokan dengan pihak keluarga. Pertengkaran kecil pun bisa menjadi besar menjelang pernikahan. Di sinilah hubungan Anda dengan si dia mendapat ujian bear.
Jangan sampai hal itu membuat hubungan Anda rusak. Selalu ingat bahwa Anda dan si dia sama stresnya, jadi cobalah saling menenangkan.
2. Bujet pernikahan
Jika dibicarakan secara detail, tanpa Anda sadari bujet pernikahan Anda pun bisa membengkak. Banyak hal yang perlu Anda persiapkan dalam pernikahan, mulai dari sewa gedung, baju, bujet untuk makanan, seserahan, mahar, dan lain sebagainya.
Beda adat istiadat, maka beda pula bujet yang diperlukan. Hal inilah yang harus Anda bicarakan dengan pasangan hingga detail terkecilnya.
3. Momen emosional
Saat pernikahan atau menjelang pernikahan, beragam emosi bisa muncul. Mulai dari bahagia, sedih, atau bahkan khawatir. Semua itu wajar, asalkan Anda bisa merasakan itu semua sebagai bagian dari langkah besar Anda menuju pernikahan.
4. Para tamu undangan
Salah satu yang juga bisa menjadi masalah adalah para tamu undangan. Anda harus menentukan berapa orang yang akan diundang, siapa saja, dan apakah Anda memiliki tamu VIP atau tidak. Kadang-kadang jumlah tamu akan menjadi masalah, karena itu berkaitan dengan bujet pernikahan.
Bagi Anda yang menggelar pesta pernikahan dengan tamu terbatas, maka Anda perlu memastikan mereka benar-benar datang atau tidak. Jangan sampai undangan Anda terbuang percuma, akibat tamu yang tidak datang.
5. Janji pernikahan
Banyak orang termakan oleh janji-janji indah pernikahan. Pada dasarnya Anda harus lebih dulu mengetahui bahwa pernikahan adalah sebuah hubungan yang tidak selalu menjanjikan kebahagiaan.
Agar tidak terjebak dalam fantasi pernikahan yang serba indah, cobalah untuk diskusikan soal pernikahan dengan orangtua, saudara, atau bahkan teman-teman dekat yang sudah menikah.
6. Selalu ada kejutan
Persiapkan diri Anda untuk menemui berbagai kejutan, apakah itu menjelang pernikahan atau saat hari besar itu datang. Juru rias yang terlambat datang, saudara jauh yang tiba-tiba sakit, atau apa pun itu mungkin saja terjadi di hari pernikahan Anda.
Apabila ini terjadi, bersabar dan tarik napas panjang. Fokuslah pada hari pernikahan dan bukan pada masalah yang muncul. Sebisa mungkin tenangkan emosi Anda, agar bisa berpikir dengan tenang.
7. Masalah busana
Saat hari pernikahan, Anda dan si dia akan menjadi pusat perhatian, maka kesalahan busana sedikit saja pasti akan kelihatan. Maka persiapkanlah segalanya sebisa mungkin. Siapkan peniti, jarum dan benang, sepatu cadangan, serta berbagai persiapan lainnya untuk mengantisipasi masalah busana yang mungkin timbul. (Bisnis.com)
BACA JUGA:
Kate Spade Akan Luncurkan Koleksi Busana Anak
7 Koleksi Terbaik di Peragaan Busana Couture Paris Spring 2015