Kopi/drterlep.com
Fashion

Minum Kopi Bikin Tubuh Langsing

Evita Handayani
Jumat, 27 Maret 2015 - 15:14
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Tips minum kopi sebelum berkegiatan bisa menjadi cara sederhana menurunkan berat badan.

 Kafein yang terkandung dalam kopi bisa merangsang saraf dalam tubuh. Lalu, meningkatkan kortisol sekresi yang mengubah lemak menjadi energi.

Dikutip dari Chosunilbo, Kamis (26/3/2015), Park Hyon dari College of Physical Education at Kyunghee University, Seoul, Korea Selatan mengatakan: ”Butuh waktu sekitar 40 sampai 60 menit untuk tubuh menyerap kafein. Efek penyerapan kafein dalam tubuh tidak akan langsung tampak.”

Park Hyon menjelaskan jumlah kafein yang diserap tubuh tidak memengaruhi seberapa banyak lemak diubah menjadi energi.

Menurut pengajar di Akademi Olahraga KBS, sekitar tiga miligram kafein bisa menurunkan berat badan hingga satu kilogram.

Survei Kementerian Pengamanan Obat dan Makanan setenpat, 2012, satu cangkir kopi ukuran gelas biasa mengandung rata-rata 124 miligram kafein. Meskipun begitu, konsumsi kopi terlalu banyak juga tidak disarankan.

Sunwoo Sung dari Asan Medical Center di University of Ulsan mengatakan: “Beberapa efek samping dari asupan kafein berlebihan, dapat menyebabkan serangan jantung, insomnia, dan mulas.”

Sehubungan dengan efek samping kafein tersebut, sebaiknya Anda mengonsumsi kopi dengan kadar kafein rendah untuk menurunkan berat badan.

 

 

Penulis : Evita Handayani
Editor : Nancy Junita
Sumber : Solopos.com
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro