/thejoyofpregnancy.com
Health

Tips Mengurangi Rasa Sakit Hingga Baal pada Tangan Saat Hamil

Fitri Rachmawati
Minggu, 29 Maret 2015 - 09:19
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Rasa sakit dan baal pada tangan dan jemari atau disebut dengan Carpal Tunnel Syndrome (CTS) biasanya disebabkan dari tekanan pada saraf median pergelangan tangan.  

Gangguan CTS ini akan timbul ketika pembengkakan pada carpal tunnel di pergelangan tangan bagian saluran tempat lewatnya saraf menuju jemai tangan menekan saraf. Penekanan tersebut biasanya menimbulkan panas, berdenyut, dan nyeri pada jemari serta sering kali naik sampai lengan.

Rasa sakit dan baal biasanya terpusat di ibu jari, jari telunjuk, jari tengah, dan setengah bagian jari manis. Selain itu, gejala CTS ini pun biasanya timbul kapan saja. Namun, paling sering dialami oleh ibu hamil pada bulan kelima atau keenam kehamilan bersamaan dengan pembengkakan ringan pada pergelangan kaki dan kaki.
 
Gunakan Bidai
Untuk mengurangi rasa sakit hingga baal pada tangan dan jemari cobalah untuk mengguakan bidai pergelangan tangan. Fungsi bidai untuk menahan pergelangan dalam posisi, di mana carpal tunner terbuka. Sehingga tekanan pada saraf akan berkurang.
 
Tekuk Secara Teratur
Selain itu, cobalah untuk menekuk tangan dan jemari secara teratur. Untuk menghindari gejala CTS ini muncul sebaiknya menghindari pekerjaan yang membutuhkan gerak tangan berulang, karena bisa memperburuk gejal CTS ini.
 
Duduk dengan Tangan Dinaikkan Hingga Merendam di Air Dingin
Cara lainnya yaitu Anda bisa mencoba duduk dengan posisi tangan yang dinaikkan atau merendam tangan di air dingin.
 
Sumber: di kutip dari buku Pregnancy Questions And Answers, 2009, Daphne Metland dkk (tim BabyCentre.co.uk).

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro