5. Membuat-buat alasan saat diberi pekerjaan
Saat diberi pekerjaan ekstra, Anda cenderung membuat-buat alasan dengan mengatakan, “Itu bukan pekerjaan saya.”
Kebiasaan seperti itu akan memperlihatkan kualitas diri Anda sebagai pekerja di mata atasan. Maka jangan heran ketika atasan pun enggan memberikan promosi jabatan pada Anda.
Cobalah hilangkan kebiasaan membuat alasan seperti itu. Anda bisa saja menolak pekerjaan ekstra jika memang beban kerja Anda sedang cukup berat.
Namun jika pekerjaan ekstra itu baik bagi pengembangan kinerja Anda, jangan ragu untuk mengambilnya. (Bisnis.com)