Produser Film Jenderal Soedirman Letnan Jenderal (Pur) Kiki Syahnakri (keempat kiri) bersama Sutradara Film Jenderal Soedirman Viva Westi (ketiga kiri), Aktor Ibnu Jamil (kedua kiri), Adipati Dolken (kelima kiri), Baim Wong (kanan) dan sejumlah pemain pendukung lainnya menghadiri jumpa pers sekaligus pemutaran perdana Film Jenderal Soedirman di Jakarta, Senin (24/8)./Antara
Entertainment

Film Jenderal Soedirman: Habiskan Rp15 Miliar

Newswire
Selasa, 25 Agustus 2015 - 09:47
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA-- Cerita gerilya Jenderal Soedirman, diangkat dalam sebuah film sejarah yang akan ditayangkan pada 27 Agustus 2015.

Film bertajuk Jenderal Soedirman ini, merupakan produksi bersama antara Markas Besar Angkatan Darat, Yayasan Kartika Eka Paksi, Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat, serta Padma Pictures.

Meski didukung oleh TNI Angkatan Darat, Viva Westi, sutradara Jenderal Soedirman, membantah bahwa tersebut merupakan film pesanan TNI Angkatan Darat.

"Mereka sama sekali tidak ikut campur dalam proses kreatif film ini, "ujarnya ketika ditemui sebelum media preview film Jenderal Soedirman, Senin (24/8/2015).

Sejak sebelum produksi pihak Angkatan Darat memang telah membantu dengan membuka akses informasi untuk melakukan riset.

"Mereka juga membantu peralatan, TNT, sampai senjata untuk syuting. Termasuk figuran film ini juga banyak dari Angkatan Darat."

Viva menyebut, dia sebenarnya sudah bertemu dengan sejumlah rumah produksi besar untuk mengangkat tema perang gerilya Jenderal Soedirman.

"Tapi ternyata mereka tidak tertarik," katanya.

Kesempatan justru terbuka saat dia hendak melakukan riset di Markas Besar Angkatan Darat.

Menurut Viva, pembuatan Jenderal Soedirman menghabiskan dana sekitar Rp 10-15 miliar. Film ini bercerita tentang perjuangan Panglima TNI Jenderal Soedirman dalam bergerilya selama tujuh bulan.

 Dalam film itu aktor muda Adipati Dolken berperan sebagai Jenderal Soedirman, Ibnu Jamil sebagai Tjokropranolo, Baim Wong sebagai Soekarno, dan Nugie sebagai Mohammad Hatta.

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.co
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro