David Foster/Antara
Musik

Java Jazz 2016: David Foster Ikut Ramaikan Panggung JJF Semalam

Tisyrin Naufalty Tsani
Minggu, 6 Maret 2016 - 10:20
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Musisi asal Kanada David Foster malam tadi meramaikan panggung Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2016. Pria yang tampil gagah dengan setelan jas hitam tersebut bermain piano untuk  mengiringi penampilan beberapa penyanyi.

Foster dijadwalkan tampil pada Sabtu (5/3/2016) pukul 20.00 WIB, tetapi baru muncul di panggung sekitar pukul 20.30 WIB. Begitu muncul, dia membentangkan tangannya ke atas lalu duduk di depan sebuah piano. Setelah memainkannya beberapa saat, penonton langsung menyambut dengan teriakan histeris.

Foster kemudian berkolaborasi dengan penyanyi jazz asal Belanda Berget Lewis, salah satu lagu yang dinyanyikan Lewis malam itu dengan suara beratnya adalah And I’m Telling You I’m Not Going.

Selanjutnya, muncul Kafin dari kelompok Di Atas Rata Rata yang merupakan proyek dari Erwin Gutawa dan Gita Gutawa. Kafin yang melengkapi penampilannya dengan topi tampil sangat enerjik dan mampu membawakan nada tinggi untuk sebuah lagu dari Stevie Wonder.

I’m eleven years old,” katanya di atas panggung. Ucapannya itu pun membuat Foster nampak mengagumi Kafin karena usianya yang masih belia.

Foster sempat memamerkan suaranya lewat lagu Hard To Say I’m Sorry dan membuat para penonton ikut bernyanyi bersama. Setelah itu dia memanggil seorang penyanyi Indonesia. Dia kesulitan menyebutkan nama belakang sang penyanyi kemudian meminta para penonton menyebutkannya.

Please welcome from Indonesia, Lea!,” Foster berteriak.

Penyanyi Lea Simanjuntak pun muncul dengan gaun yang membuatnya terlihat anggun. Sebelum bernyanyi, Lea mengajari Foster beberapa kata dalam Bahasa Indonesia, salah satunya luar biasa. Lea juga meminta Foster belajar menyebutkan nama belakangnya Simanjuntak.

Penyanyi lain yang berkolaborasi dengan Foster setelah Lea adalah musisi R&B asal Amerika Serikat Eric Benet. Pemain terompet Chris Botti juga sempat muncul dan tampil bersama Foster. Konser ditutup dengan penampilan kolaborasi Foster, Lewis, Lea dan Bennet.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro