Teh hijau/Boldsky
Fashion

Manfaat Teh Hijau untuk Kecantikan

Andhina Wulandari
Senin, 28 Maret 2016 - 10:31
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Teh hijau selama ini selalu dikenal punya banyak manfaat untuk kesehatan, padahal teh jenis ini juga sering digunakan untuk kecantikan kulit.

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak teh hijau kaya akan antioksidan yang dapat menjaga tubuh dari radikal bebas. Sehingga, teh hijau mampu mencegah penuaan dini dan mengurangi tubuh terkena risiko kanker kulit.

Beberapa jenis kosmetik, pelembap kulit, krim, dan produk kecantikan lainnya banyak menggunakan ekstrak teh hijau. Selain itu Anda juga bisa mencoba membuat ramuan ekstrak teh hijau sendiri di rumah.

Untuk menyegarkan kulit, Anda bisa membuat semprotan teh hijau buatan sendiri. Mulai dengan merendam 100 gram teh hijau dalam air mineral hangat. Kemudian saring air dan simpan di botol semprot yang bisa Anda dapatkan di supermarket.

Jika ingin lebih segar, Anda bisa menyimpannya di dalam lemari es dan gunakan saat wajah terasa lelah. Pastikan wajah Anda dalam keadaan bersih, setelah disemprotkan di wajah, tepuk-tepuk dengan menggunakan tisu.

Semprotan teh hijau ini juga berguna bila Anda baru saja berjemur di bawah sinar matahari dan merasa kulit sedikit terbakar.

Sumber : iVillage.co.uk
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro