Bisnis.com, JAKARTA - Sam Mendes sudah selesai dengan James Bond. Sutradara Inggris terkemuka yang membesut Skyfall dan Spectre itu mengatakan, ia tidak akan menyutradarai film baru dari serial mata-mata terkenal yang dimulai dari penampilan mengejutkan Sean Connery dalam Dr No (1962) itu.
"Ini merupakan petualangan menyenangkan, saya menikmati setiap detiknya," kata Mendes mengenai pengalaman berkecimpung membuat film 007 selama lima tahun.
"Tapi saya pikir sekarang sudah waktunya dialihkan untuk orang lain."
Mendes mengungkapkan rencananya untuk berhenti mengerjakan James Bond pada penonton di Hay Festival of Literature, di Wales, Sabtu (28/5/2016).
Mantan sutradara teater yang telah membuat American Beauty --film yang menang piala Oscar -- juga Revolutionary Road, mengatakan, dia berharap sutradara baru Bond berasal dari "arah yang tak disangka-sangka" sepertinya.
Upaya pertamanya, Skyfall, sukses di mata kritikus dan fans yang menyebutnya berhasil membawa kedalaman baru pada para karakter. Spectre juga sukses secara substansi, meski sebagian kritikus mengatakan film itu sedikit membosankan.
Mendes sendiri menyiratkan keinginan untuk membuat sesuatu yang baru.
"Saya adalah seorang pencerita. Dan pada akhirnya saya ingin membuat cerita dengan karakter baru," katanya.
Pengumuman Mendes mengklarifikasi bahwa dia tidak akan menyutradarai film Bond selanjutnya, tapi belum jelas apakah Daniel Craig akan kembali untuk kelima kalinya sebagai agen 007.
Tom Hiddleston dan Idris Elba adalah beberapa dari orang yang dirumorkan akan jadi pengganti Bond. Keduanya populer di antara pencinta film, namun Mendes mengatakan keinginan penggemar tidak berarti karena keputusan absolut ada di tangan produser Barbara Broccoli.
"Ini bukan demokrasi... Barbara Broccoli memutuskan siapa yang akan jadi Bond selanjutnya, titik," katanya.
Mendes mengatakan, Broccoli bisa memutuskan dengan baik ketika memilih Craig, aktor yang belum terlalu dikenal, untuk berperan sebagai tokoh ikonik saat dia mendapat "nol" dukungan dari penggemar.
Banyak penggemar kini menganggap akting Craig telah menghidupkan lagi serial Bond, demikian seperti dilansir dari Japan Today.