Tambahan aksen metalik di kamar mandi serba putih./.
Fashion

DESAIN KAMAR MANDI: Tambahan Aksen Metalik Bersinar di Toilet Serba Putih

Azizah Nur Alfi
Jumat, 3 Juni 2016 - 12:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Penggunaan warna putih sebagai interior bangunan memberikan nuansa elegan dan bersih. Namun, Anda juga dapat memberikan kesan mewah pada kamar mandi putih dengan memberikan beberapa sentuhan. 

Seperti dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis.com, Kohler, perusahaan desain dan teknologi dapur dan kamar mandi, menambahkan aksen metalik yang bersinar untuk kamar mandi serba putih. Ini merupakan cara yang tepat untuk memasukan sentuhan mewah dan berkilau.

Seperti dalam berbusana, cara mudah untuk mendapatkan tampilan mewah adalah dengan menambahkan aksesoris, yakni menggabungkan kran keperakan dan lampu seperti tempat lilin dengan kilau emas dalam sangkar kaca, dengan latar belakang putih cemerlang. Sebuah cermin dengan bingkai tebal dan wastafel berpola lekuk terinspirasi oleh gaya Moorish menjadi titik fokus yang mengikat seluruh elemen ruangan dengan indah.
 
Beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk memberikan corak nada pada kamar mandi warna putih. Pertama, padukan berbagai bahan untuk menjaga ruang serba putih terlihat murni. Ubin putih yang licin dan mengkilap terlihat lebih lembut bersebelahan dengan kemegahan kayu yang dicat.

Kedua, untuk sentuhan dekoratif halus namun jauh dari kesan berlebihan, pilih wastafel bergaya vessel atau wadah dengan desain dekoratif yang memadukan detil-detil logam. Ketiga, untuk menambah daya tarik, tambahkan sedikit pengaruh Asia yang kontras dengan wastafel bermotif, seperti cermin bambu dan pencahayaan shoji-screen. Tertarik mencobanya?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro