Peace Park di Taipei, Taiwan./Istimewa
Travel

Wisata Musim Panas Taiwan, Beragam Festival Seru Siap Menghibur

Eva Rianti
Rabu, 27 Juni 2018 - 07:54
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Taiwan merupakan salah satu destinasi wisata favorit turis Indonesia di kawasan Asia. Selain letak geografisnya yang tidak terlalu jauh, Negeri Naga Kecil Asia ini juga memiliki daya tarik tersendiri, seperti adanya festival-festival seru yang ditampilkan pada musim panas.

Musim panas di Taiwan biasanya memiliki temperatur udara yang cukup hangat yakni 22° celcius. Udara hangat tersebut cukup ideal untuk dijadikan momen jalan-jalan dan menikmati liburan.

Ketika musim panas, terdapat beberapa atraksi wisata menarik yang bisa Anda kunjungi untuk berlibur di Taiwan, seperti dilansir dari Eturbonews.

Salah satu atraksi unik yang diadakan saat musik panas di Taiwan adalah festival hantu. Pada tahun ini, festival ini bakal berlangsung pada Agustus—September 2018.

Setiap tahun di bulan ketujuh kalender lunar, masyarakat Taiwan merayakan “bulan hantu” yang diyakini sebagai momen ketika hantu mengembara di sekitar mereka untuk mencari makanan, uang, serta hiburan.

Pada perhelatan tersebut, masyarakat lokal bakal menyalakan dupa dan memberi sesajen dengan harapan para hantu tidak mengganggu mereka.

Terlepas dari unsur mistis, berkunjung ke Taiwan saat festival ini berlangsung akan memberikan nuansa keseruan tersendiri. Ketika itu pengunjung bisa menyaksikan pawai akbar di pusat kota dengan beragam tema warna warni, musik, dan berbagai pertunjukan cerita rakyat.

Apalagi pada hari ke-14 ketika masyarakat menggelar parade melepas lentera air, pemandangan sungai yang penuh dengan lilin yang menyala terlihat begitu menawan.

Sebelum Festival Hantu itu berlangsung, ada Festival Balon Internasional Taiwan yang bakal memberi ketakjuban bagi pengunjung. Festival ini berlangsung pada 30 Juni—13 Agustus 2018 dengan menghadirkan pemandangan balon berwarna warni dari segala bentuk, ukuran, dan desain yang diterbangkan ke udara.

Selain demonstrasi balon, para pengunjung juga bisa menyaksikan konser musik cahaya malam, perkemahan musim panas, dan bahkan pesta pernikahan.

Selain itu, pada 10—13 Agustus 2018 juga diadakan Pameran Kuliner Taiwan. Di pameran inilah pengunjung bisa mencicipi dan menikmati beragam makanan Taiwan dengan gaya kuliner populer, mulai dari makanan jalanan hingga masakan kreatif.

Semua dihidangkan dengan bahan-bahan lokal terbaik. Koki dari seluruh dunia akan mengambil bagian dalam kompetisi kuliner selama pameran ini berlangsung.

Jadi, jika Anda menginginkan berlibur ke Taiwan, jangan lewatkan musim panas kali ini untuk bisa menyaksikan dan menikmati beragam festival yang menarik dan menghibur.

Penulis : Eva Rianti
Editor : Fajar Sidik
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro