Logo Ramadhan Fashion Festival/Twitter
Fashion

Puluhan Label dan Desainer Ramaikan Ramadhan Fashion Festival

Newswire
Kamis, 30 Mei 2019 - 16:47
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Hingga 9 Juni Gandaria City menggelar Ramadhan Fashion Festival 2019. Lebih dari 20 label fesyen dan perancang busana meramaikan Ramadhan Fashion Festival 2019 yang berlangsung sejak 24 Mei 2019 tersebut.

"Ramadhan Fashion Festival tahun ini sedikit berbeda karena memang diadakan cukup lama. Kami lebih bebas mengeksplorasi konten—tidak terbatas pada fashion show dan talk show saja, tapi juga beberapa performance menarik dari komunitas rekanan kami," ujar Program & Editorial Director Jakarta Fashion Week Zornia Harisantoso dalam siaran pers yang diterima Antara di Jakarta, Kamis (30/5/2019).

Sederetan peragaan busana menampilkan desainer-desainer Indonesia Fashion Forward, serta label-label muda yang dekat di hati pencinta fesyen Tanah Air.

Mereka adalah Ria Miranda, Bateeq, Tertia, Monday to Sunday, Restu Anggraini, Kami., Hattaco, Batik Chic, Eridani, Jenahara, Oniisan, Testimo, Surya Abduh, Lili Krudung, ISWI Fashion Academy, Claire by Cynthia Tan, Elsauraco, Geta dan Luna Habit by Luna Maya.

Parade emerging labels hasil kurasi Jakarta Fashion Week dari Fashionlink x BLCKVNUE dan Fashionhub juga memeriahkan runway Ramadhan Fashion Festival.

Ramadhan Fashion Festival dan Fashionlink Ramadhan Market yang merupakan bagian dari Jakarta Fashion Week Series juga akan menghadirkan berbagai pilihan fesyen, kuliner, beauty, hingga gaya hidup. Sedangkan Jakarta Fashion Week 2020 akan berlangsung pada 19-25 Oktober 2019.

"Kolaborasi desainer dan lebel muda itu merupakan wujud komitmen Lazada untuk memajukan industri fesyen dan mendorong kreativitas desainer muda Indonesia dengan memanfaatkan dan memaksimalkan teknologi," ujar Chief Marketing Officer Lazada Indonesia Monika Rudijono.

Pengunjung Gandaria City juga dimanjakan dengan Fashionlink Ramadhan Market selain Ramadhan Fashion Festival.

"Ada lebih dari 20 label yang berpartisipasi—dari fashion, tentunya, dan beberapa dari sektor gaya hidup," kata International Partnership Senior Manager Jakarta Fashion Week Donna Subroto.

Beberapa komunitas, seperti alumni Lomba Perancang Mode, Lomba Perancang Mode Menswear, dan Generasi 90an turut terlibat meramaikan kedua ajang yang bersisian itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro