Ketua Umum Yayasan Muslim Sinar Mas Saleh Husin (kedua kiri) didampingi Ketua III Direktorat Bisnis dan Ekonomi Pesantren Tahfizh Daarul Quran Tarmizi Ash Shidiq (kiri) melayani warga saat bazar rakyat di Tangerang, Jumat (24/5/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam
Relationship

Saleh Husin Rela Peragaan Busana demi Anak Papua

Akbar Evandio
Minggu, 25 Agustus 2019 - 20:20
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Perindustrian RI periode 2014-2016 Saleh Husin tak sungkan melenggang layaknya peragawan, demi misi sosial menggalang dana untuk pendidikan anak-anak di wilayah tertinggal.

Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia tersebut tampil menjadi model dalam acara amal untuk anak-anak Papua bertema Yavadvipa yang berarti Tanah Jawa di Segara Ballroom, Dharmawangsa Hotel, beberapa waktu lalu. Dia melakukan catwalk di atas panggung dengan mantap mengenakan kemeja lengan panjang berwarna dasar putih dengan corak kemerahan.

“ Saya melakukannya dalam rangka membantu pendidikan anak-anak di Papua, apalagi dengan isu-isu yang belum lama ini sedang naik, pesan yang ingin saya sampaikan adalah kita dapat berbuat dengan berbagai cara untuk hal yang positif,” ujarnya dihubungi Bisnis, Minggu, (25/8/2019).

Bagi Saleh Husin, melenggang sambil bergaya merupakan pengalaman pertama. "Untuk agenda amal, saya tutup mata dan berjalan saja. Eh, ternyata bisa, tidak menyangka para hadirin dan tokoh di sana banyak yang salut,” ungkapnya.

Saleh pun mengakui, dirinya hadir di atas panggung atas permintaan pebisnis Mien Uno, Ibunda dari Sandiaga S. Uno. Sementara itu, busana yang dia kenakan merupakan koleksi dari rumah mode Batik Alleira.

Alleira Batik dengan Permata Bank Priority bekerja sama menggelar agenda amal tahunan yang pada kesempatan ini menampilkan beberapa koleksi mengangkat wastra Nusantara meliputi kain Cirebon, Lasem, dan Yogyakarta.

Selain dikenakan oleh Saleh Husin, sejumlah busana juga diperagakan oleh beberapa figur publik seperti Widyawati, Rima Melati, Nur Asia Uno, dan Linda Agum Gumelar. Hasil penjualan batik di acara peragaan busana tersebut sepenuhnya akan disumbangkan ke Yayasan Pendidikan Harapan Papua (YPHP).

“Hasil tersebut [penggalangan, penjualan, dan lainnya] untuk membantu saudara, anak, dan keluarga kita yang ada di Papua. Untuk total pasti [dana] amal yang diterima saya tidak mengetahui jumlahnya. Namun, saya memastikan bahwa cukup untuk membantu keluarga dan saudara kita di sana,” jelasnya.

Saleh menekankan bahwa bukan tentang peragaan busana ataupun dana yang menjadi konsentrasi utama dia hadir di atas panggung, melainkan dirinya ingin menyelipkan pesan perdamaian, kemanusiaan, gotong royong dalam hidup berdampingan, serta berbuat bagi sesama lewat berbagai cara.

“Kita dapat berbuat apa saja untuk hal-hal yang positif, apalagi untuk membantu sesama masyarakat kita yang masih tertinggal. Itulah yang membuat saya mau ketika disuruh jalan di catwalk beberapa waktu untuk kegiatan amal."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro