Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Sinopsis Film The Lodgers, Tayang Jam 23.30 WIB di Trans TV

Film The Lodger berkisah tentang anak kembar bernama Rachel (diperankan Charlotte Vega) dan Edward (diperankan Bill Milner) yang tinggal di sebuah pedesaan terpencil di Irlandia.
Syaiful Millah
Syaiful Millah - Bisnis.com 02 Juli 2020  |  18:15 WIB
Sinopsis Film The Lodgers, Tayang Jam 23.30 WIB di Trans TV
Filml horor The Lodgers bakal tayang di Bioskop Trans TV. - ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Film horor berjudul The Lodgers (2017) bakal tayang di layar kaca televisi dalam program Bioskop Trans TV malam ini, Kamis (2/7) mulai pukul 23.30 WIB.

Film ini diproduseri oleh Julianne Forde dan Ruth Treacy. Teknisnya, disutradarai oleh Brian O’Malley dengan penulis skenario oleh David Turpin.

Beberapa aktor dan aktris yang terlibat dan tampil dalam film ini adalah Charlotte Vega, David Bradley, Bill Milner, Eugene Simon, Moe Dunford, Roisin Murphy, dan Deirdre O’Kane.

The Lodger berkisah tentang anak kembar bernama Rachel (diperankan Charlotte Vega) dan Edward (diperankan Bill Milner) yang tinggal di sebuah pedesaan terpencil di Irlandia.

Mereka berdua pun hidup terisolasi di rumah kumuh dari tanah keluarga yang sudah hancur. Tempat tinggal yang mereka tempat juga dikabarkan angker dan berhantu.

film the loadger, sinopsis the loadger

Ada sejumlah aturan yang harus dilakukan si kembar untuk keamanan mereka yaitu harus berada di tempat tidur pada tengah malam, tidak membolehkan orang luar melewati batas, dan keduanya harus selalu bersama.

Aturan tersebut sudah diwariskan turun-temurun dan diberitahu sejak mereka masih kecil. Dikatakan bahwa ada sebuah kutukan di keluarga mereka yang bersemayam dari generasi satu ke generasi berikutnya.

Suatu ketika, seorang veteran perang bernama Sean (diperankan Eugene Simon) kembali ke desa dan dia tertarik kepada Rachel. Begitupun dengan Rachel yang merasa tertarik kepada veteran perang itu. Keduanya pun menjadi dekat.

Kedekatan dua orang kasmaran itu membuat Rachel sering melanggar peraturan yang ada di keluarganya. Alhasil, hal tersebut berdampak pada kehidupan kembarannya Edward dan juga Rachel sendiri dengan kehadiran peristiwa-peristiwa misterius.

Film The Lodger mendapatkan ulasan di situs Rotten Tomatoes dengan skor 55 persen penilaian kritikus dan 40 persen penilaian penonton. Sementara situs IMDb mencatatkan nilai 5,1/10 dari total nilai yang masuk untuk film ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

Film Bioskop Trans TV Sinopsis Film
Editor : Novita Sari Simamora

Artikel Terkait



Berita Terkini

Terpopuler

Banner E-paper
back to top To top