Bisnis.com, JAKARTA – Meningkatnya tren staycation di kalangan masyarakat Indonesia pada masa pandemi ini mendorong RedDoorz menghadirkan hotel premium pertamanya di kawasan Asia Tenggara yakni Sunerra Hotels.
Berbeda dengan RedDoorz yang memiliki jenis hotel budget, Sunerra Hotels ini memiliki desain bernuansa tradisional yang elegan dengan mengedepankan layanan bertaraf internasional.
Sunerra Hotels ini hadir di kawasan Jababeka, cocok bagi para traveler yang sedang melakukan perjalanan bisnis serta membutuhkan fasilitas mumpuni bagi yang membawa keluarga.
Sunerra Hotels dilengkapi dengan area yang luas, aman dan nyaman serta memiliki area bermain untuk anak, kolam renang, restoran berkelas, hingga co-working space yang memudahkan konsumen ketika menginap.
Hotel ini juga memberikan layanan bernuansa tradisional nan elegan, fleksibel tanpa biaya tambahan yang tersembunyi, dan menawarkan program loyalti bagi pengunjung yang menginap.
"Kami harap para pelanggan, terutama masyarakat Indonesia, akan mempunyai beragam pilihan akomodasi yang sesuai dengan kebutuhan traveling mereka. Yang terpenting, dengan adanya Sunerra Hotels kami harap para pelanggan dapat mempunyai pengalaman tak terlupakan sesuai dengan tagline Sunerra Hotels, ‘Moments So Memorable’,” ucap Vice President of Operations RedDoorz Adil Mubarak dalam peluncuran Sunerra Hotels, Rabu (2/6/2021).
Menariknya, saat menginap di sini, konsumen dapat menentukan waktu yang sesuai dengan jadwal mereka untuk membersihkan ruangannya. Selain itu juga dapat memilih berbagai menu khas Sunerra Hotels, serta pilihan jenis bantal yang ingin digunakan.
Sunerra Hotels juga menyediakan keunikan seperti kesenian, makanan khas, seperti Nasi Campur khas Cikarang dengan paduan bumbu yang penuh rasa dari chef, serta nuansa lokal di dalamnya.
Untuk membuat para pelanggan benar-benar merasakan nuansa lokal, Sunerra Hotels menyediakan bar jamu sehingga para tamu yang menginap bisa merasakan minuman lokal Indonesia.
Para pelanggan juga bisa menikmati musik tradisional dari pertunjukan musik secara langsung dan melihat kecantikan lukisan-lukisan lokal di galeri seni Sunerra Hotels.
“Kami sangat senang bisa meluncurkan Sunerra Hotels dan berkolaborasi dengan RedDoorz untuk memberikan tempat menginap yang aman dan nyaman selama berlibur. Mereka bisa mendapatkan pengalaman tak terlupakan dengan adanya kualitas penginapan internasional dengan sentuhan lokal yang elegan. Tujuan ini sejalan dengan tagline kami, ‘Moments so Memorable’,” ujar Sunerra Hotels Owner William Liusudarso.
Dia juga berharap kerja sama dengan RedDoorz ini dapat meningkatkan kualitas layanan, suasana, serta tingkat keterisian penginapan.
"Kami melihat adanya peluang yang besar untuk mengembangkan bisnis ini bersama RedDoorz," ujarnya.
Hotel ini memiliki 5 tipe kamar, mulai dariDeluxe Room, New Deluxe Room, Extra Deluxe, Junior Suite, hingga Executive Suite. Adapun untuk kisaran harganya sendiri cukup terjangkau mulai dari Rp300.000 hingga Rp600.000.
"Deluxe itu yang paling affordable tapi juga nyaman. Kedua ada New Deluxe ini ada sentuhan batik dan sentuhan tradisionalnya yang terasa di setiap ruangannya. Setelah itu, kita juga ada Extra Deluxe, tapi lebih besar dan juga ada Junior Suite. Terakhir kita memiliki Executive Suite," papar Wiliam.