Tanda pacaran telah terputus tanpa Anda sadari/Naturalsignificance
Relationship

Ini Tanda Hubungan Sudah Berakhir Tanpa Anda Sadari

Novita Sari Simamora
Sabtu, 13 November 2021 - 09:26
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Ketika Anda menginvestasikan banyak waktu dan energi ke dalam suatu hubungan, tetapi pasangan Anda tanpa rasa ragu ingin menyerah dan putus darimu, apakah yang harus Anda lakukan?

Ada tanda-tanda hubungan pacaran Anda telah berakhir tanpa disadari. Mengutip dari Bolde, Sabtu (13/11/2021), simak masalah-masalah yang sering muncul tanpa disadari oleh dirimu dan  pacar:

  1. Tidak memiliki keinginan menghabiskan waktu bersama

Ini adalah tanda yang sangat jelas bahwa hubungan Anda telah berakhir tanpa disadari. Maka pada akhir-akhirnya, sang  pria  dan perempuan lebih memilih untuk berjalan sendiri-sendiri hingga ada kata putus.

  1. Sulit berkomunikasi

Jika pacar Anda menghindar untuk berkomunikasi dengan Anda maka ini bisa memicu pertengkaran. Maka yang harus Anda lakukan adalah berkomunikasi dengan baik.

  1. Pacar memanipulasi Anda

Wah, wah, wah. Ini adalah bentuk pelecehan dan ini menjadi sinyal yang jelas bahwa sudah saatnya untuk putus dari pacar Anda.

Sebaiknya, Anda tidak hanya perlu putus dengannya tetapi benar-benar memblokirnya dalam segala hal dan tidak pernah berbicara dengannya lagi. Jangan pernah biarkan siapa pun memanipulasi Anda.

  1. Kebutuhan Anda tidak terpenuhi

Terkadang ini tidak salahnya – bisa saja pacar Anda tidak dapat memenuhi kebutuhan Anda lagi. Atau, mungkin dia berhenti untuk memenuhi kebutuhan Anda. Ingat, Anda juga tidak boleh bergantung sepenuhnya pada pacar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro