Bayi baru lahir
Health

7 Tips Membawa Bayi Saat Mudik Lebaran

Redaksi
Senin, 24 Maret 2025 - 20:08
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Bagi banyak orang, mudik Lebaran menjadi momen yang sangat dinantikan, terlebih bagi mereka yang baru saja memiliki bayi atau pasangan muda yang ingin memperkenalkan buah hati mereka kepada keluarga besar.

Namun, meski menjadi momen yang menyenangkan, perjalanan mudik dengan bayi memerlukan perhatian ekstra, terutama dalam hal keamanan dan kenyamanan saat mudik Lebaran.

Oleh karena itu, sangat penting untuk memastikan bahwa bayi dalam kondisi aman dan nyaman selama perjalanan. Keamanan bayi harus menjadi prioritas utama, baik saat menggunakan kendaraan pribadi ataupun transportasi umum. Berikut 7 tips membawa bayi saat mudik: 

1. Pastikan Bayi Tetap Aman

Pastikan bayi Anda tetap aman selama perjalanan, baik menggunakan transportasi umum maupun mobil pribadi. Dilansir dari maxi-cosi.ie, Senin (24/3/2025) keselamatan bayi sangat penting.

Jika menggunakan mobil pribadi, pastikan bayi terikat dengan aman di car seat yang sesuai dengan usia dan berat badan mereka. Untuk transportasi umum, meskipun tidak selalu tersedia car seat, pastikan bayi tetap aman di pangkuan Anda dan selalu waspada terhadap lingkungan sekitar.

2. Bawa Perlengkapan Bayi atau Extra Baju

Dilansir dari abhibus.com, Senin (24/3/2025) selalu bawa perlengkapan bayi yang memadai. Jika bepergian menggunakan mobil pribadi, Anda bisa membawa lebih banyak barang dan memastikan bayi memiliki semua yang dibutuhkan selama perjalanan.

Untuk transportasi umum, bawa perlengkapan secukupnya seperti popok, tisu basah, pakaian cadangan, dan makanan atau susu, karena tempat terbatas mungkin membuat Anda sulit membawa banyak barang.

3. Bawa Obat-Obatan

Selalu bawa obat-obatan yang diperlukan selama perjalanan, terutama jika bayi Anda memiliki kondisi medis tertentu. Membawa obat-obatan seperti obat demam atau alergi dapat memberikan rasa aman jika bayi Anda membutuhkan pengobatan saat dalam perjalanan. Baik menggunakan transportasi umum atau mobil pribadi, selalu pastikan obat-obatan tersebut mudah dijangkau.

4. Bawa Mainan

Jika Anda menggunakan transportasi umum, membawa mainan bisa sangat membantu menjaga bayi tetap tenang dan terhibur selama perjalanan. Mainan yang disukai bayi bisa mengalihkan perhatian mereka dan membuat mereka lebih nyaman.

Jika bepergian dengan mobil pribadi, Anda dapat membawa lebih banyak mainan atau bahkan buku cerita untuk membantu menjaga kenyamanan bayi selama perjalanan.

5. Hindari Jam Sibuk (Rush Hour) 

Dilansir dari nct.org.uk, Senin (24/3/2025) jika memungkinkan, hindari bepergian pada jam sibuk atau rush hour. Lalu lintas yang padat dan perjalanan yang lebih lama bisa membuat bayi merasa tidak nyaman.

Baik menggunakan mobil pribadi ataupun transportasi umum, waktu perjalanan yang lebih tenang dan tidak padat akan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi Anda dan bayi.

6. Cari Rest Area Jika Anak Anda Mulai Tidak Nyaman

Jika Anda mengendarai mobil pribadi, berhentilah di rest area atau tempat yang aman jika bayi mulai merasa gelisah atau tidak nyaman. Memberikan bayi kesempatan untuk bergerak atau sekadar berganti posisi dapat membantu mereka merasa lebih tenang. Untuk transportasi umum, jika memungkinkan, coba berjalan-jalan sebentar di area yang diperbolehkan agar bayi dapat merasa lebih nyaman.

Berapa Umur Ideal Bayi Berpergian?

Dilansir dari linlmil.com, Senin (24/3/2025) tidak ada jawaban pasti mengenai usia ideal untuk membawa bayi bepergian, tetapi sebagian besar orang tua merasa nyaman bepergian dengan bayi mereka saat usia bayi mencapai enam bulan. Pada usia ini, bayi biasanya lebih sadar dengan sekitarnya dan bisa duduk tegak tanpa dukungan untuk waktu yang singkat. 

Jika Anda merencanakan perjalanan panjang, disarankan untuk menunggu hingga bayi berusia satu tahun, agar mereka dapat tidur lebih nyaman selama perjalanan, baik itu menggunakan transportasi umum atau mobil pribadi.

Dengan langkah-langkah ini, mudik bersama bayi akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan dan penuh kebahagiaan. (Siti Laela)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro