BISNIS.COM, JAKARTA-- Selain sebagai karya seni, musik juga merupakan bisnis.
Selain sebagai sarana hiburan, dunia musik juga merupakan bisnis yang menggiurkan jika bisa di tangani dengan tepat. Dewasa ini berkembang banyak sekali jenis musik, mulai dari dangdut, pop, rok dan jazz. Semakin banyak pula artis pendatang baru baik di dalam maupun di luar negeri.
Keberhasilan bisnis di bidang musik tersebut kini tengah di rasakan dan juga sedang diperjuangkan dalam waktu yang sama oleh ketiga pria yang menjadi narasumber dalam Enterpreneur festival pada sesi Music. Mereka adalah Shanee Harjani (Marygops studios), Reza Arnanda/deejayvream (soulmenace) dan Andrew Darmoko.
Shanee Harjani yang bergerak di Indutri promotor musik memulai bisnis pertamanya ini sejak 3 tahun lalu dan telah berhasil menjadi promotor 15 konser internasional di Indonesia. Diantaranya: L’Arc ~en~Ciel (boyband jepang), Westlife (boyband barat) dan 2p.m (boyband korea) yang sukses besar.
Sementara Reza Arnanda yang lebih dikenal dengan deejaycream adalah seorang DJ yang kini mulai mengembangkan kiprah bisnis di dunia musik sebagai seorang produser dan artis management beraliran HIP HOP.
Narasumber ketiga Andrew Darmoko adalah seorang produser. Sebelum memiliki label dan artis sendiri, Andrew pernah bekerja untuk label lain yang kemudian menjadi bekal baginya untuk membuat label milik sendiri. Produser multitalenta ini tidak pernah setengah- setengah dalam menjalankan bisnisnya. Foxy girls yang merupakan girlband binaannya dilatih sedemikian rupa agar bisa menjadi penyanyi yang kompeten. Tidak hanya bernyanyi dan koreo, mereka juga dilatih untuk public speaking serta bisa menyanyikan beragam genre lagu.