Entertainment

IDRIS SARDI MENINGGAL: Ucapan Duka Mengalir Dari Capres Hingga Para Selebriti

Yusran Yunus
Senin, 28 April 2014 - 11:47
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Rakyat Indonesia berduka cita mendalam atas kepergian sang maestro musik biola Indonesia, Idris Sardi, yang meninggal dunia Senin pagi (27/4/2014) pukul 07.28 WIB di Rumah Sakit Meilia Cibubur.

Sejumlah tokoh politik hingga selebriti mengaku bersedih dan kehilangan atas kepergian almarhum, ditumpahkan di media sosial Twitter. Beberapa diantaranya yang menyampaikan ucapan berduka cita a.l. Jusuf Kalla (mantan wakil presiden), Aburizal Bakrie (calon presiden), Gita Wirjawan (mantan menteri perdagangan) serta sejumlah tokoh publik lainnya.

Tidak ketinggalan tentunya beberapa artis, seniman, musisi, ikut menumpahkan isi hatinya. Berikut ini ucapan duka cita dari mereka:

(‏@aburizalbakrie: Turut berduka cita atas wafatnya musisi Idris Sardi. Semoga mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT

‏@GWirjawan: Innalilahi Wa'inailaihi Roji'un turut belasungkawa atas wafatnya seniman, Maestro Biola Idris Sardi. Semoga alm. diterima di sisi Allah Swt

‏@Pak_JK: Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un,turut berbelasungkawa atas wafatnya Idris Sardi (Maestro Biola),Semoga almarhum dtrma di sisi Allah Swt

‏@melly_goeslaw: Innalillahi Wainnailaihi Rajiun... Keluarga GaSS turut berduka atas wafatnya sang legenda Idris Sardi

‏@indralesmana: RIP Idris Sardi... Thank you for your music, education and dedication

‏@vidialdiano: Innalillahi wainnailahi rojiun.. Selamat jalan seniman besar, maestro biola, Idris Sardi..... A huge lost for Indonesian music community. :(

‏@RennyDjajoesman: Selamat jalan Sang Maestro Indonesia... Idris Sardi kebesaran Mu sulit untuk bisa tergantikan oleh siapapun we love you

‏@hattarajasa: Innalilahi, turut berduka cita atas wafatnya maestro biola Indonesia, Bapak Idris Sardi. Beliau menginspirasi banyak pemusiik hingga skrg

@HaqueMarissa: Mengucapkan belasungkawa a/ meninggalnya maetro musik Ind Idris Sardi. Smg arwah beliau pergi dlm damai & berkah: Marissa Haque Ikang Fawzi

@Asri_Welas: Innalilahi Wa'inailaihi Roji'un. Telah berpulang ke Rahmatullah : Maestro Biola, Seniman Besar Indonesia IDRIS SARDI,Senin pukul 07.20

@GlennFredly: Hari ini Indonesia berduka...Rest In LOVE bapak Idris Sardi, musisi terbaik yg kita punya & karyamu akan selalu abadi..Terimakasih Maestro..

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Yusran Yunus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro