Entertainment

IDRIS SARDI MENINGGAL: Lukman Sardi Bersyukur Dapat Didikan Keras

Yusran Yunus
Senin, 28 April 2014 - 14:33
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Sosok almarhum musisi Idris Sardi dikenang anak-anaknya sebagai sosok ayah yang luar biasa dan pekerja keras.

"Sebagai pemusik besar, ayah begitu cinta pada keluarga, beliau sosok yang luar biasa," kata Ajeng Trianisardi, putri ketiga Idris Sardi dengan Zerlita.

Idris Sardi (75) menghembuskan nafas terakhir Senin pagi (27/4/2014) pukul 07.28 WIB di Rumah Sakit Meilia Cibubur. Almarhum meninggalkan tiga anak, tiga istri, empat cucu.

Ajeng menyebut ayahnya sebagai sosok yang keras namun sangat sensitif.

Lukman Sardi,  putra Idris mengatakan sifat keras ayahnya membuat dia terpacu untuk meraih prestasi dalam karirnya sebagai aktor.

"Dulu anak-anaknya mungkin enggak mengerti sifat keras beliau. Tetapi sifat keras itulah yang membuat saya bisa seperti sekarang".

Ajeng menuturkan sejak Desember 2013, ayahnya menderita gangguan pencernaan akut dan penyakit liver. Sebelum meninggal dunia, almarhum sempat mengeluh sesak nafas.

Musisi Katon Bagaskara menyebut Idris Sardi sebagai maestro musik Indonesia yang mewarnai setiap momentum musik Indonesia dengan permainan biolanya yang penuh jiwa.

"Khas-nya beliau adalah ketika memainkan biola, maut banget. Penuh jiwa saat ia meliuk-liukkan nada dengan gaya klasiknya," ujar Katon.(ant/yus)

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Yusran Yunus
Sumber : Newswire
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro