Bisnis.com, JAKARTA—Unbroken: A World War II Story of Survival, Resilience And Redemption film yang diangkat dari novel karya Laura Hillenbrand menceritakan tentang kisah nyata perjuangan hidup mantan atlit asal Italia Louis Zamperini.
Tokoh utama Zamperini sendiri diperankan oleh Aktor tampan Jack O’Connell.
Dalam film berdurasi 137 menit ini, mengisahkan hidup Louis Zamperini dengan alur cerita naik turun yakni mengisahkan Louis saat dewasa lalu kembali ke remaja dan dewasa disetiap bagian penting dalam kisah hidup Louis.
Jolie menggambarkan kisah kronik kehidupan Louis "Louie" Zamperini (Jack O'Connell), seorang pelari Olimpiade bersama dengan dua awak lainnya, berusaha bertahan hidup selama 47 hari setelah kecelakaan pesawat di kawasan Perang Dunia II.
Di awal cerita dalam film ini diceritakan ketika Louis Zamperini dalam misi perang ke II, dan ketika pesawatnya udara tertembak musuh dan dia dalam kesulitan dia teringat saat masa remaja dulu.
Saat masih remaja dia memiliki kebiasaan buruk merokok dan minum. Kebiasaan tersebut Louis lakukan sebagai pelampiasan dirinya karena dia kurang diterima dalam keluarganya atau tidak dibanggakan oleh keluarganya.
Berbeda dengan kakaknya yaitu Pete Zamperini yang diperankan oleh Alex Russell lebih dibanggakan oleh keluarganya karena kakaknya tidak memiliki kebiasaan buruk seperti Louise dan menjadi seorang atlit lari.
Film Unbroken produksi Universal Pictures sangat menginspirasi karena banyak pesan moral yang disampaikan, dari pantang menyerah sang tokoh, kegigihan dan semangat sang tokoh.
Film ini diangkat berdasarkan pada buku non-fiksi 2010 karya Laura Hillenbrand, Unbroken: A World War II Story of Survival.