Bisnis.com, JAKARTA— Kedutaan Besar Jerman melalui GoetheHaus akan menggelar nonton bareng film Sebelum Pagi Terulang Kembali pada 24 Maret 2015 pukul 19.00 WIB.
Acara tersebut merupakan bagian dari gelaran Arthouse Cinema yang rutin dihelat setiap Selasa pekan kedua dan keempat setiap bulan. Program ini gratis berlokasi di GoetheHaus Jln Sam Ratulangi 9-15, Jakarta Pusat.
Sebelum Pagi Terulang Kembali berdurasi 100 menit ditukangi Lasja F. Susatyoberedar di pasar pada era2011. Pemutaran film ini rencananya akan dihadiri para kru film, khusus untuk produser dan sutradara masih dalam konfirmasi.
Sudah pernah nonton? Kalau belum, simak sinopsisnya berikut ini :
Yan seorang pejabat pemerintah yang lurus, telah menikah dengan Ratna. Firman, anak tertua, baru saja cerai dan masih menganggur. Satria, anak kedua, adalah kontraktor dengan ambisi besar untuk bisnisnya. Dian, anak terakhir, baru saja bertunangan dengan Hasan, anggota DPR yang haus kekuasaan.
Kehidupan mereka mulai terguncang saat Satria dibujuk Hasan untuk meminta jatah proyek pelabuhan. Proyek tersebut berhasil dimenangkan, namun harus dibayar dengan jatuhnya reputasi Yan. Keluarga ini harus tertatih-tatih membangun kembali keutuhannya di saat uang dan kekuasaan mulai menggerogoti. Mampukah mereka bertahan sebagai sebuah keluarga?