Ilustreasi/Desmoinesdental
Health

Ini Dampak Gigi Sensitif

Duwi Setiya Ariyanti
Minggu, 12 April 2015 - 07:19
Bagikan

Bisnis.com, TANGERANG SELATAN-- Gangguan gigi sensitif kerap kali diremehkan. Bagaimana dampak gigi sensitif sebenarnya?

Glaxo Smith Kline Oral Health Care Expert Marketing Jehezkiel Martua mengatakan gangguan gigi sensitif masih belum mendapat perhatian. Gigi sensitif berupa rasa ngilu saat mengonsumsi makanan dan minuman yang dingin dan panas. Padahal, dampak rasa ngilu akibat gigi sensitif dilihat dari tiga sisi.

Berdasarkan kerja sama dengan University of Sheffield di Inggris untuk mengadakan studi kualitatif menunjukkan rasa ngilu mengakibatkan dampak fungsional, emosional dan sosial.

"Hasil studi kualitatif dari University of Sheffield mengetahui dampak sehari-hari akibat gigi sensitif itu bisa dilihat secara fungsional, emosional dan sosial," ujarnya dalam diskusi tentang Enjoy Tanpa Ngilu di Living World Alam Sutera, Tangerang Selatan, Sabtu (11/4/2015).

Dampak fungsional, katanya, berupa dampak langsung terhadap kesehatan dan fungsi tubuh. Sebagai contoh, dia menyebut malas mengonsumsi jenis makanan dan minuman tertentu dan menyikat gigi karena saat itulah rasa sakit datang.

"Karena dihantui rasa ngilu, kita jadi membatasi diri untuk menikmati makanan dan minuman akibatnya kebutuhan nutrisi tak terpenuhi," katanya.

Sementara, dari sisi emosional rasa nyeri ini menimbulkan rasa kesal. Bahkan, semangat untuk menikmati aneka panganan menurun yang berdampak pada perubahan mood.

"Rasa ngilu akibat gigi sensitif itu bikin kita jadi sebel gitu," katanya.

Dari sisi sosial, kebiasaan masyarakat Indonesia yang senang berkumpul sambil menyantap aneka sajian sangat mempengaruhi. Rasa ngilu yang muncul, mengurangi keinginan untuk bersosialisasi. Kecenderungannya, katanya, justru menarik diri dan menghindari kesempatan seperti itu.

"Rasa ngilu bisa mengehindarkan dari momen sosial, malu bersosialisasi," katanya.

Berdasarkan hasil riset pada 2013, 43% populasi penduduk di dunia mengalami gigi sensitif. Artinya, dua dari tiga orang. Namun, 50% di antaranya tak sadar akan hal ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro