1. Hargai waktu
Wanita akan menyukai pria yang menghargai waktu. Meski pria pada umumnya terkenal sebagai pribadi yang cuek dan senang menunda, sebaiknya hindari datang terlambat saat membuat janji dengan pasangan kencannya.
Jangan membuat si dia menunggu Anda terlalu lama, karena nantinya dia akan merasa Anda tak menghargai waktu apalagi dirinya.
Kalaupun Anda datang terlambat karena hal tak terduga, maka beri kabar agar si dia tidak menanti Anda dalam ketidakpastian.