V-Look, tren rambut L'Oreal Professionnel/Bisnis.com-Duwi Setiya Ariyanti
Fashion

L'OREAL Luncurkan Service Bentuk Wajah Terlihat Tirus

Ipak Ayu H Nurcaya
Kamis, 18 Juni 2015 - 06:12
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - L’Oréal Professionnel mengembangkan servis yang mampu memberikan bentuk wajah lebih terlihat ramping atau tirus melalui teknik pewarnaan, pengguntingan dan penataan rambut.

Business Unit Manager L’Oréal Professionnel, Yola Sutjiutomo mengatakan para selebritas Korea dikenal memiliki bentuk wajah yang ramping atau dikenal dengan istilah V-Shape. Konon, banyak cara yang dapat ditempuh untuk memiliki bentuk wajah ini, misalnya dengan perawatan wajah hingga perubahan secara medis. V-Look service diharapkan menjadi alternatif yang akan diinginkan oleh konsumen salon.

"Tren kecantikan Asia dalam beberapa tahun terakhir ini mencatat satu hal yang sangat diidamkan konsumen, wajah ramping membentuk layaknya huruf V. Teknologi industri hairdressing saat ini mampu menciptakan inovasi baru, untuk menciptakan wajah lebih ramping melalui harmonisasi servis pewarnaan dan gaya potongan rambut. Hal inilah yang mendasari penciptaan V-Look Service,” ujar Yola di Jakarta.

Setelah melalui riset dan pengembangan mendalam oleh tim edukasi L’Oréal Professionnel, V-Look Service diciptakan dengan memadukan rangkaian produk pewarnaan L’Oréal Professionnel yang memiliki intensitas warna yang vibrant sesuai dengan rona kulit Asia, serta teknologi perawatan terdepan.

V-Look Service merupakan servis yang memadukan teknik pewarnaan, pengguntingan dan penataan unik. Teknik pewarnaan dilakukan oleh hairdresser L’Oréal Professionnel dengan menfaatkan teknologi dan ragam pilihan warna produk Majirel.

Rangkaian Majirel dikenal akan kemampuannya untuk menciptakan warna yang intens dan memiliki teknologi incell yang mampu merawat rambut hingga lapisan kutikula rambut terdalam.

Teknik pewarnaan dilakukan dengan sistem kontras yaitu dengan memadukan warna cerah dan kegelapan sebagai aksen di berbagai area rambut untuk menciptakan dimensi. Permainan dimensi warna ini mampu untuk menciptakan berbagai kontur wajah berbeda sesuai keinginan, dengan tujuan mengkoreksi bentuk wajah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro