Ilustrasi-Siswa Sekolah Dasar/Antara
Relationship

HARDIKNAS 2016: #KIJKT5 Gelar Kelas Inspirasi di 58 Sekolah

Atiqa Hanum
Selasa, 3 Mei 2016 - 06:01
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Kelas Inspirasi Jakarta yang ke lima (#KIJKT5) hari ini melaksanakan kelas inspirasi di 58 sekolah dasar dan 1 SLB menengah atas marjinal yang memenuhi kriteria untuk merayakan Hari Pendidikan Nasional.

Koordinator Utama #KIJKT5 Natalia Christian Tampubolon mengatakan sebanyak 880 relawan pengajar, 220 relawan dokumentasi dan 89 relawan fasilitator berpartisipasi diuntuk disambangi dengan sebaran wilayah sebagai berikut 9 sekolah di Jakarta Barat, 25 sekolah di Jakarta Pusat, 6 sekolah di Jakarta Selatan, 7 sekolah di Jakarta Timur dan 12 sekolah Jakarta Utara.

Semangat yang kami kedepankan dalam KI kali ini adalah membuat ruang partisipatif yang tepat sasaran untuk para relawan terpilih. Artinya, sekolah yang akan menjadi tempat pengajaran relawan memang betul-betul membutuhkan inspirasi, baik karena sekolahnya adalah sekolah inklusi, pelajar berkebutuhan khusus atau berasal dari keluarga golongan menengah ke bawah,” bebernya dalam siaran pers, Senin (2/5/2016).

Pihaknya berharap dengan menyentuh sekolah yang sesuai target, akan semakin banyak anak-anak Indonesia yang terbuka pengetahuannya mengenai ragam profesi yang ada. Hal itu semata-mata untuk bekal mereka meraih cita-cita di kemudian hari sekaligus menginspirasi bahwa keadaan mereka yang sekarang bukanlah halangan untuk mereka meraih mimpi, selama mereka mau tekun belajar dan terus sekolah.

Kali ini dikembangkan dengan semangat baru sebagaimana yang ditampilkan dalam berbagai desain materi sosialisasi yang lebih berwarna dan ceria karena Panitia ingin memperluas basis Relawan di kalangan professional agar dapat merasakan suasana pendidikan yang ada di Ibukota secara langsung, sehingga pintu hati mereka terketuk dan semakin teraktivasi untuk melakukan perubahan bersama.

Sejak digagas pertama kali di tahun 2012 oleh beberapa relawan dari kalangan profesional dan tim Indonesia Mengajar (IM), Kelas Inspirasi (KI) semakin diminati oleh banyak kalangan yang memiliki kepedulian di dunia pendidikan anak. Hal ini dibuktikan dengan tingginya animo relawan pengajar, dokumentasi dan fasilitator dari tahun ke tahunnya. Sampai dengan tahun 2015, sudah tercatat lebih dari 2000 orang relawan yang terlibat dengan lebih dari 170 sekolah dasar yang mendapat dampak positif dalam gerakan ini di Jakarta. Saat ini, Kelas Inspirasi telah menyebar di 119 kota di Indonesia dengan lebih dari 100 pelaksanaan hari inspirasi.

Tercatat lebih dari 1,600 orang mendaftar sebagai relawan pengajar, tim dokumentasi dan fasilitator. Ragam profesi para relawan yang ikut berpartisipasi tahun ini pun lebih bervariasi mulai dari profesi di ranah seni, keuangan, perbankan, rekayasa teknik, komunikasi dan informasi, media, manajemen konsultan, pemasaran, penjualan, riset, olahraga, hiburan, dan lain lain. 70% dari relawan yang terpilih merupakan relawan baru yang belum pernah mengikuti Kelas Inspirasi sebelumnya, yang menunjukkan tingkat ketertarikan para professional akan gerakan ini.

Hikmat Hardono, Direktur Eksekutif Indonesia Mengajar mengatakan KI bertujuan untuk menjadi medium bagi para profesional yang ingin membagi cerita dan pengalaman yang digeluti sehari-hari terkait dengan profesinya kepada para murid SD.

Cuti satu hari para pengajar tersebut diharapkan dapat menginspirasi anak-anak seumur hidup! Esensi inilah yang ingin kami tumbuhkembangkan sehingga semakin banyak professional yang terpanggil untuk turun tangan membantu peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Atiqa Hanum
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro