Bisnis.com, JAKARTA – Sepanjang bulan Ramadan, Signatures Restaurant yang terletak di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta menghadirkan beragam menu makanan bertemakan Timur Tengah.
Di dalam restoran tersebut, Anda bisa menikmati menu buffet mulai dari makanan pembuka seperti falafel, kibbeh, dan samosa, hingga makanan utama, dawood basha (Lebanese beef meatball) dan Saudi Arabian lamb kapsa.
Namun tak hanya dari Timur Tengah, ada pula makanan khas India, seperti butter chicken dengan yoghurt dan Punjabi dal tadka.
“Memang ada beberapa menu Timur Tengah, tapi kami juga tetap menghadirkan menu-menu lainnya. Ada menu khas Indonesia, ada pula menu internasional,” ujar Director of Public Relations Hotel Indonesia Kempinski, Rebecca Leppard, Rabu (8/6/2016).
Menu tersebut di antaranya, aneka gudeg, bubur, ikan bumbu bali, iga sapi bumbu balado, dan aneka macam gulai untuk menu khas Indonesia. Sedangkan menu internasional yang ditawarkan adalah aneka pasta.
Untuk menu penutupnya pun bermacam-macam, mulai dari aneka cake, cokelat, fritters, hingga kue jajanan pasar tradisional.
Selama Bulan Ramadan ini, para pengunjung bisa menikmati berbagai menu tajil saat berbuka puasa, mulai dari biji salak hingga es teler.
Semua menu tersebut, menurut Rebecca, dapat dinikmati dengan harga Rp355.000++ per orang, mulai dari hari pertama Ramadan hingga Hari Idul Fitri.