Dekorari menyambut Tahun Baru China 2017 di Oriental Plaza, Beijing, China,18 Januari 2017./Reuters
Fashion

Wah...Makin Banyak Orang Indonesia Rayakan Imlek di LNi

Wike Dita Herlinda
Kamis, 26 Januari 2017 - 21:35
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Airbnb, sebuah komunitas marketplace terpercaya bagi orang-orang yang ingin mengiklankan, menemukan, juga memesan berbagai akomodasi unik di seluruh dunia, menemukan bahwa keluarga-keluarga di Asia yang ingin melakukan perjalanan di Tahun Baru Imlek semakin meningkat dan lebih banyak dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. 

Sementara Tahun Baru Imlek dulunya dirayakan dengan hanya tinggal bersama keluarga di rumah, merupakan fakta yang menarik ketika wisatawan Asia menjadi semakin bersemangat untuk menggabungkan tradisi keluarga dengan menikmati petualangan baru dan bermakna di kota-kota yang dinamis.


“Dengan meningkatnya minat pariwisata seluruh dunia, kami sangat senang dapat menghadirkan Pengalaman Airbnb, sebuah layanan yang menyajikan ragam aktivitas yang dirancang secara khusus dan dipandu oleh para pakar lokal, cocok untuk semua anggota keluarga. Dengan lebih dari 500 aktivitas di 12 kota di seluruh dunia, termasuk Tokyo, Seoul, London, Los Angeles, Paris, sekarang anggota keluarga memiliki akses ke tempat wisata, cita rasa, dan musik yang keseluruhannya masih otentik dan jarang diketahui, sehingga membuat setiap tujuan menjadi unik,” kata Robin Kwok, Country Manager untuk Airbnb Asia Tenggara, Hong Kong dan Taiwan, dalam siaran pers pada Kamis (26/1/2017). 


Dia melanjutkan Jepang dan Korea memiliki semua lima (5) tempat teratas untuk tujuan Tahun Baru Imlek paling popular secara global, dengan keluarga-keluarga lebih memilih untuk bepergian ke Osaka, Tokyo, Seoul, Kyoto, dan Busan dibanding kota-kota lain. Sementara itu, City of Angels Los Angeles adalah satu-satunya kota di luar Asia yang masuk ke dalam 10 besar.


Airbnb telah merangkum destinasi-destinasi unggulan ketika Tahun Baru Imlek yang memungkinkan keluarga tinggalkan ruang tamu mereka untuk mendapatkan pengalaman penuh makna di sebuah kota baru, sebagai alternatif dari pada memperebutkan remote TV untuk memilih program supaya semua orang bahagia.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro