Bisnis.com, JAKARTA -Asian Got Talent tahun ini telah menobatkan Riana The Sacred, seorang mentalis asal Indonesia sebagai juara pertama.
Dia berhasil mengalahkan delapan finalis lainnya dan membawa uang senilai US$100.000 dalam ajang pencarian bakat di Asia tersebut.
Lantas siapa sebenarnya Riana The Sacred. Perempuan ini bernama lengkap Marie Antoinette Riana Graharani atau Riana Antoinette (lahir di Jakarta, 13 Juli 1992) merupakan seorang pesulap Indonesia. Ia merupakan pesulap yang beraliran bizarre illusionist dan dikenal mempunyai keahlian telekinesis.
Riana mengikuti ajang pencarian bakat The Next Mentalist dan berhasil menjadi runner-up di ajang tersebut pada tahun 2014. Pada tahun 2017, Riana mengikuti ajang Asia's Got Talentdan berhasil memenangkan musim kedua dari ajang tersebut, mengalahkan kedelapan finalis lainnya dalam Grand Final.
Riana merupakan anak sulung dari 2 bersaudara. Sejak kecil, Riana memang sudah menyukai sulap. Dia sangat mengidolakan pesulap terkenal yaitu David Copperfield. Dibantu dengan bimbingan ayahnya sebagai seorang pesulap juga, Riana tumbuh dewasa menjadi seorang mentalis yang handal, terutama dalam keahlian telekinesis. Hingga pada akhirnya Deddy Corbuzier memilihnya tanpa seleksi untuk menjadi peserta The Next Mentalist di Trans7.
Riana mempunyai karakter yang berbeda dari yang lain, menyeramkan, misterius dan tak banyak bicara. Permainan yang ditampilkan Riana selalu mengundang decak kagum sekaligus menyeramkan, tak heran banyak orang yang menganggap Riana itu adalah jelmaan dari makhluk gaib, namun itu hanya rekayasa semata yang dibuat oleh Deddy Corbuzier untuk menjelaskan bahwa hal-hal gaib seperti itu dapat diciptakan melalui teknik ilusi.
Dalam perjalananya di The Next Mentalist, Riana berhasil bertahan sampai babak final namun tidak menjadi pemenang di ajang ini atas penilaian Deddy Corbuzier dan hanya menjadi runner-up.
Biodata Riana
Nama lahir Marie Antoinette Riana Graharani
Nama lain Riana Antoinette, The Sacred Riana
Lahir 13 Juli 1992 (umur 25)
Bendera Indonesia Jakarta, Indonesia
Kebangsaan Indonesia
Pekerjaan pesulap
Tahun aktif 2012 - sekarang
Orang tua Chrisiandy Yuniarto (Ayah)
Alma mater Universitas Bunda Mulia, SMA Santa Ursula