Amena Khan/Istimewa
Fashion

Model Berhijab Ini Mundur dari Kampanye L'Oreal

Newswire
Selasa, 23 Januari 2018 - 12:29
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Model berhijab yang baru saja bergabung dalam kampanye L'Oreal dikabarkan mengundurkan diri.

Perempuan yang berprofesi sebagai blogger kecantikan itu ditarik dari kampanye L'Oreal akibat cuitan "anti-Israel" yang ditulisnya pada 2014.

Amena Khan, dari Leicester, mengatakan dia "sangat menyesal atas cuitan itu dan meminta maaf pada orang yang "marah dan terluka" akibat unggahannya.

Khan adalah model berkerudung pertama yang jadi bagian iklan produk rambut itu.

Dia mengumumkan berita tersebut di akun Instagram, "Saya sangat menyesali isi cuitan yang saya buat pada 2014, dan dengan tulus meminta maaf atas kemarahan dan kepedihan yang diakibatkannya.

Mendukung keberagaman adalah salah satu hasrat saya, saya tidak mendiskriminasi siapa pun. Saya memilih untuk menghapus cuitan itu karena tidak mewakili pesan harmoni yang saya dukung."

Dalam cuitan itu, Amena menulis, "Israel adalah negara ilegal" dan "Israel = Firaun. Keduanya adalah pembunuh anak-anak," seperti dikutip Daily Mail.

Juru bicara L'Oreal Paris mengatakan pada Newsbeat: "Baru-baru ini kami mengetahui ada cuitan yang diunggah pada 2014 oleh Amena Khan, yang tampil dalam iklan di Inggris. Kami mengapresiasi bahwa Amena telah meminta maaf atas konten cuitan yang menyinggung. L'Oreal Paris berkomitmen untuk menghormati dan menoleransi semua orang. Kami setuju dengan keputusannya untuk mundur dari kampanye ini."

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro