Bisnis.com, JAKARTA -Pemeran Jake Sully dalam film 'Avatar' dikabarkan akan bermain dalam film arahan sutradara Brad Anderson untuk Netflix.
Dilansir dari Variety, proyek film belum beri judulnya tersebut akan menceritakan tentang seorang laki-laki--akan diperankan oleh Sam Worthington--yang harus menemukan keberaniannya dan mempertahankan kewarasannya ketika istri dan putrinya menghilang di tengah kunjungan ER.
Film ini naskahnya ditulis oleh Alan B. McElroy. Di mana Paul Schiff, Neal Edelstein, dan Mike Macari yang akan menjadi produsernya. Film Netflix ini dijadwalkan akan mulai syuting pada akhir 2018 dan diharapkan akan dirilis Netflik pada 2019.
Sam sendiri terakhir kali bermain film Lionsgate “The Shack” dan film yang masuk nominasi Oscar “Hacksaw Ridge”.
Saat ini pria asal Inggris ini sedang bermain dalam sekuel film Avatar yang dijadwalkan akan tayang di bioskop pada 2020.
Sang sutradara, Brad Anderson sendiri merupakan sutradara yang terkenal sejak sukses dalam film thriller buatannya 'The Machinist'. Dia juga merupakan sutradara film 'The Call' yang dibintangi oleh Halle Berry dan film drama perang 'Beirut' yang dibintangi oleh Jon Hamm.