Film Avengers: End Game
Entertainment

Film Avangers: Endgame Raih Ulasan Positif dari Kritikus Film

Denis Riantiza Meilanova
Rabu, 24 April 2019 - 16:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Para kritikus film menuliskan ulasan-ulasan yang sangat positif atas seri terakhir Avangers, "Endgame".

Dilansir dari Reuters, Rabu (24/4/2019), hampir semua 56 ulasan yang dikumpulkan oleh website Rotten Tomatoes menilai positif film superhero produksi Marvel Studio tersebut.

Brian Truitt dari USA Today menyebut film berdurasi 3 jam itu sebagai paket sukses terbesar Marvel yang menampilkan petualangan seru yang akan menggetarkan penggemar yang dengan setia mengikuti kisah karakter, seperti Iron Man dan Thor.

"Endgame" menjadi puncak dari 21 film pahlawan super Marvel sejak 2007 dan menjadi franchise terlaris dalam sejarah film. "Endgame" merupakan lanjutan dari "Avengers: Infinity War" tahun lalu yang membuat para penggemar penasaran karena akhir film yang menggantung dengan para superhero tampak berubah menjadi debu.

Brian Lowry dari CNN mengatakan, "Endgame" merupakan tontonan epik dan menyajikan sebuah akhir yang memuaskan.

"Secara garis besar perjalanan ini tidak hanya menghasilkan beberapa kejutan, tetapi juga banyak humor sebagai selingan," ujar Lowry.

Para pakar box office memprediksi "Endgame" mungkin akan memecahkan rekor penjualan tiket untuk akhir pekan penayangan perdana di Amerika Serikat dan Kanada. Saat ini rekor tertinggi dipegang oleh "Avangers: Infinity War" yang mencapai US$257,7 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro