Bisnis.com, JAKARTA - Setiap orang barangkali memiliki pengalaman buruk atau luka di masa lalu. Bahkan beberapa diantaranya sulit melupakan hal tersebut dan jadi trauma.
Celakanya hal itu membuat kehidupan sebagian orang terpengaruh oleh trauma masa lalu hingga kini. Perlu ada tindakan agar trauma masa lalu bisa hilang, atau minimal berkurang dampaknya bagi kehudpan Anda saat ini.
Berikut adalah beberapa langkah yang bisa dipertimbangkan untuk menyembuhkannya berdasarkan Psychology Today.
1. Memulai Terapi
Salah satu langkah yang cukup tradisional adalah dengan menceritakan segalanya tentang masa lalu Anda kepada psikolog. Carilah seorang psikolog terdekat yang dapat menjadi pendengar baik serta memberi solusi terbaik untuk Anda.
Sebagian psikolog akan membawa Anda untuk melihat masalah masa lalu dengan kacamata yang berbeda. Lihatlah dari sudut pandang lain. Namun kuncinya tetap carilah orang yang membuat Anda nyaman untuk bercerita.
Memang di awal akan sulit melepas atau menceritakan peristiwa masa lalu, namun sekali Anda mengeluarkan uneg-uneg, selanjutnya Anda akan terbiasa bercerita lebih banyak.
2. Terapi EMDR
EMDR merupakan terapi yang menggunakan teknik khusus dengan hanya membutuhkan sedikit bicara untuk mengenal peristiwa buruk apa yang telah Anda alami. Teknik ini juga dinilai lebih efektif dibandingkan metode tradisional.
EMDR atau Eye Movement Desensitization and Reprocessing merupakan metode psychoterapy yang lebih efektif dalam mengatasi gangguan-gangguan Post Traumatic Stress Disorder. Di Indonesia telah resmi di buka pada 2008.
3. Memulai Perbincangan Khusus dengan Keluarga
Jika tidak ingin melakukan dua hal di atas, Anda dapat mencari orang terdekat yang bisa menjadi teman bicara. Jika orang tua, anggota keluarga, atau pelaku yang melakukan hal buruk pada Anda di masa lalu masih hidup dan dapat dijangkau, pertimbangkan untuk melihatnya dan melakukan percakapan khusus tentang masa lalu Anda.
Jika ini terasa agak mengintimidasi, bawa serta seseorang yang dapat menjadi pendukung bagi Anda seperti saudara lelaki atau saudara perempuan atau teman. Jernihkan dalam benak Anda sendiri apa yang paling Anda inginkan agar orang lain pahami, apa yang mungkin ingin Anda ketahui melalui pertanyaan Anda.
Sikap yang ingin Anda ambil adalah untuk mendapatkan gambaran yang lebih lengkap tentang mengapa luka masa lalu bisa terjadi atau apa yang terjadi. Tindakan ini lebih baik dibandingkan dengan melemparkan kesalahan dan marah.
4. Move On
Anda dapat mulai menyembuhkan luka lama dengan berfokus cara mengubah dampaknya pada kehidupan Anda saat ini. Beberapa orang memang mengalami peristiwa masa lalu yang mempengaruhi karakter saat ini. Namun, keinginan untuk merubah diri penting bagi Anda.
Jika misalnya, Anda mengalami pelecehan seksual ketika Anda masih muda, maka naluri Anda adalah untuk menghindari seks. Dalam kondisi ini cobalah untuk bergerak lebih maju dengan kontrol yang baik di diri Anda.