Zero Gravity
Fashion

Sensasi Menikmati Ruang Angkasa dengan Penerbangan Zero Gravity

Syaiful Millah
Minggu, 1 Maret 2020 - 18:51
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Zero Gravity Corporation, perusahaan pertama dan satu-satunya di Amerika Serikat yang mendapatkan persetujuan dari Federal Aviation Administration untuk penerbangan tanpa bobot (zero gravity) telah menyiapkan serangkaian tur sepanjang 2020.

Dilansir dari Lonely Planet, Minggu (1/3) perusahaan itu akan mampir ke 12 kota di Amerika Serikat, dari pantai satu ke pantai lain untuk musim Zero-G 2020 yang dimulai di Atlanta pada 21 Maret dan berakhir di Miami pada 21 November mendatang.

Cara kerja dari layanan Zero-G adalah melakukan check in penerbangan, melewati pemeriksaan keamanan, naik ke pesawat Boeing 727 yang telah dimodifikasi, lalu terbang. Setelah pesawat mencapai ketinggian 24.000 kaki atau sekitar 7.315 meter baru lah kesenangan dimulai.

Pilot akan melakukan manuver aerobatik yang disebut dengan parabola, menarik hidung jet pada sudut 45 derajat kemudian mendorongnya melewati puncak, layaknya roller coaster.

Lalu manuver tersebut diulangi lagi yang mengakibatkan penumpang akan merasakan keadaan tanpa grativasi dan tentu saja membuat tubuh mereka seolah mengambang di udara. Mirip seperti ketika berada di luar angkasa.

Sekali jalan, penerbangan tanpa gravitasi ini berlangsung selama 90 hingga 100 menit, dengan 15 kali manuver parabola. Masing-masing manuver akan mensimulasikan 20 hingga 30 detik keadaan tanpa gravitasi.

Tentu saja, petualangan seperti itu tidak lah murah. Layanan pengalaman zero gravity dibanderol dengan harga mulai dari US$5.400 atau sekitar Rp77,2 juta (asumsi 1 dolar sama dengan 14.300 rupiah) untuk manuver parabola, makanan sebelum dan sesudah penerbangan, serta foto dan video profesional.

Bagi Anda yang ingin menikmati layanan ini sepenuhnya, Zero Gravity Corporation juga memberikan pilihan untuk penerbangan pribadi atau sewa penuh dengan harga US$165.000 atau sekitar Rp2,3 miliar yang dapat menampung hingga 34 orang sekaligus.

Sebagai informasi, Zero Gravity Corporation merupakan perusahaan Amerika Serikat yang berbasis di Arlington, Virginia. Perusahaan ini memberikan layanan komersial untuk wisatawan maupun peneliti untuk keperluan ilmu pengetahuan yang bersangkutan dengan luar angkasa.

Bahkan, perusahaan melayani pengalaman unik pernikahan dalam kondisi zero gravity yang tertera dalam paket produknya. Noah Fulmor dan Erin Finnegan adalah pasangan pertama yang menikah dalam kondisi tersebut pada 2009 silam.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro