Bisnis.com, JAKARTA — Para penderita penyakit jantung akan lebih mudah menjadi lebih berat ketika terinfeksi virus Corona baru atau Covid-19.
Vito Damay, Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah, mengungkapkan virus Corona baru ini akan mempengaruhi saluran pernafasan individu. Menurutnya, penderita dengan penyakit jantung lebih mudah anfal ketika terkena virus ini.
“[Individu dengan penyakit jantung] Memang termasuk rombongan yang rentang untuk jadi lebih berat,” kata Vito melalui aplikasi Zoom pada Sabtu (11/4/2020).
Dia menilai para penderita penyakit jantung lebih baik di rumah saja untuk menghindari kemungkinan terkena virus Covid-19 tersebut. Kemudian, para penderita jantung yang tengah menggunakan obat-obatan bisa tetap melanjutkan penggunaan obatnya jika dalam kondisi stabil.
Menurutnya, semua orang bisa terkena virus yang diduga dari Wuhan, China tersebut. Namun, manifestasi setiap orang berbeda-beda. Jadi, dia menghimbau agar setiap orang berhati-hati, tidak hanya orang dengan penyakit jantung.
Di luar negeri, lanjutnya, kebanyakan yang terkena virus ini adalah para pemuda lantaran mereka berpikir bahwa dirinya tidak akan terkena Covid-19.