Trailer film Homefront/Youtube
Entertainment

Sinopsis Film Homefront, Tayang Dini Hari di Trans TV

Syaiful Millah
Rabu, 13 Mei 2020 - 17:05
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Film aksi thriller berjudul Homefront (2013) akan hadir di layar kaca Trans TV pada Kamis (14/5) dini hari mulai pukul 02.30 WIB.

Diangkat dari novel berjudul sama karya Chuck Logan, film Homefront diarahkan oleh sutradara Gary Fleder dengan penulis naskah Sylvester Stallone.

Nama-nama aktor dan aktris yang tampil dalam film ini adalah Jason Statham, James Franco, Winona Ryder, Kate Bosworth, Rachelle Lefevre, Izabela Vidovic, dan Frank Grillo.

Film Homefront mengikuti cerita Phil Broker (diperankan Jason Statham), seorang pensiunan agen Drug Enforcement Administration (DEA) juga seorang veteran perang.

Phil Broker bersama putrinya, Maddy (diperankan Izabela Vidovic) pindah ke kota kecil di Louisiana, tempat tinggal ibu Maddy yang telah meninggal dunia.

Broker memutuskan pindah ke kota itu, berselang 2 tahun setelah peristiwa penggerebekan jaringan narkoba yang dilakukannya sebagai agen DEA. Ketika itu, Broker menyamar sebagai anggota geng Biker yang dipimpin Danny T (diperankan Chuck Zito).

Peristiwa itu membuat anak Danny memutuskan bunuh diri daripada ditangkap Broker.

Danny menaruh dendam mendalam akibat kematian anaknya. Oleh sebab itu Broker bersama anaknya memutuskan tinggal di kota kecil guna menghindari konflik.

Maddy yang bersekolah di tempat baru mendapatkan perundungan dari anak lain, Teddy. Hal itu membuat Broker dan orang tua Teddy dipanggil ke sekolah. Keduanya sama-sama tidak terima dan tidak ingn disalahkan.

Ibu Teddy tidak terima dan mengadu ke saudara laki-lakinya yang merupakan pengedar narkoba, Gator Bodine (diperankan James Franco) untuk menakut-nakuti Broker. Gator ternyata memilki koneksi dengan Danny.

Danny akhirnya menemukan jejak Broker dan dengan hasrat dendamnya, dia mengirimkan anak buahnya untuk menghabisi Broker. Kelompok Danny bahkan menculik Maddy. Broker berupaya menyelamatkan putrinya dari cengkeraman musuh bebuyutannya itu.

Film ini mendapatkan ulasan di situs Rotten Tomatoes dengan skor 42 persen dari penilaian kritikus dan 61 persen dari penilaian penonton. Sementara situs IMDb mencatatkan nilai 6,5/10 dari total nilai yang masuk untuk film Homefront.

Penulis : Syaiful Millah
Editor : Saeno
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro