Kacang hijau/Istimewa
Kuliner

Pengin Berbuka Puasa dengan Menu Sup Kacang Hijau? ini Resepnya

Gloria Fransisca Katharina Lawi
Sabtu, 16 Mei 2020 - 09:10
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Ibadah puasa bersamaan dengan pandemi Covid-19, membutuhkan strategi untuk menjaga kesehatan fisik melalui menu makanan sehat. 

Meski demikian, pandemi Covid-19 yang membuat sedikit keropos perekonomian membuat Anda mau tak mau juga harus belajar membuat makanan yang lebih hemat.

Ahli Gizi dr. Tan Shot Yen mengatakan resep dari Remanlay Institute kali ini yakni Sup Kacang Hijau untuk Dikau yang bisa menjawab kebutuhan masakan sehat dan hemat.

Tidak banyak yang sadar, kacang hijau bisa dibuat sup enak sekaligus bergizi tinggi. Menurut Remanlay Institute kacang hijau bisa menghasilkan menu masakan serbaguna, murah, dengan limbah yang sedikit.

Melalui Serial "Mari Berbagi Rantang", Remanlay Institute mengatakan untuk memasak sup ini membutuhkan beberapa bumbu dapur antara lain; garam, lada, pala, dan ketumbar.

Bahan protein yang dipilih kali ini adalah daging ayam dan tahu. Sementara bahan penambah rasa antara lain; tulang ayam, jamur segar, serta cabai rawit, dan cabai merah jika dibutuhkan sesuai selera. Adapun bahan segar yang disediakan adalah kacang hijau, daun bawang, tomat, dan seledri.

Berikut langkah membuat sup kacang hijau.

Pertama, rebus tulang ayam hingga keluar kaldunya dengan api kecil. Tips; jika mau kuah bening, jangan tutup selagi merebus. Angkat busa yang mungkin muncul.

Kedua, buang tulang ayam, masukkan kacang hijau segenggam yang sudah dicuci bersih.

Ketiga, jika kacang hijau mulai empuk masukkan potongan tahu, jamur, kalau ada juga boleh dan tomat.

Keempat, bubuhkan garam, lada, pala boleh bubuk, boleh biji pala setengah saja.

Kelima, sajikan hangat dengan seledri dan daun bawang.

Dua menu ini siap membantu Anda untuk berbuka puasa tetap sehat dan hemat. Selamat mencoba!

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro