Film Vice bakal ditayangkan di Bioskop Trans TV.
Entertainment

Sinopsis Film Vice, Tayang Malam Ini di Trans TV Jam 23.30 WIB

Syaiful Millah
Selasa, 7 Juli 2020 - 18:47
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Film aksi fiksi ilmiah berjudul Vice (2015) bakal kembali hadir di layar kaca televisi dalam program Bioskop Trans TV malam ini, Selasa (7/7) mulai pukul 23.30 WIB.

Film berdurasi 96 menit tersebut diarahkan oleh sutradara Brian A. Miller dengan naskah skenarionya ditulis oleh Andre Fabrizio dan Jeremy Passmore.

Beberapa aktor dan aktris yang tampil dalam film ini di antaranya Thomas Jane, Bruce Willis, Ambyr Childers, Johnathon Schaech, Bryan Greenberg, Ryan O’Nan, dan masih banyak lagi.

Vice mengikuti cerita Julian Michaels (diperankan Bruce Willis) yang membuat sebuah resor bernama Vice untuk memfasilitasi fantasi masyarakat yang terhalang oleh aturan dan hukum.

Di tempat tersebut, pelanggan bisa melakukan apa pun yang ingin dilakukannya, bahkan hal-hal yang dianggap melanggar hukum dalam kehidupan di luar resor.

film vice bercerita tentang
film vice bercerita tentang

Beberapa pekerja Vice merupakan robot yang didesain memiliki perasaan dan tingkah laku yang mirip dengan manusia. Keuntungannya, mereka tidak bisa protes atau melarikan diri.

Sementara di sisi lain, Roy (diperankan Thomas Jane) salah satu pimpinan kepolisian mengungkapkan ketidaksetujuan terhadap keberadaan dan sistem Vice.

Dia mengetahui bahwa ada banyak kekerasan, pemerkosaan, dan tindakan kriminal lainnya di tempat tersebut. Namun, pemerintahan membiarkan tempat ini berjalan lantaran menghasilkan pendapatan.

Suatu ketika, salah satu robot pekerja Vice bernama Kelly (diperankan Ambyr Childers) mengalami kesalahan sistem. Dia bisa mengingat kekerasan yang dialami sebelumnya.

Ingatan yang dimilikinya itu membuat Kelly berontak dan kabur dari Vice. Mengetahui hal tersebut, Michaels tak tinggal diam. Dia mengejar robot pekerja itu bersama dengan pengikutnya.

Akan tetapi, Roy juga mendapatkan informasi tersebut dan berupaya mendapatkan Kelly untuk membongkar kebusukan yang ada di Vice.

Dalam prosesnya, Roy dan Michaels terlibat dalam sejumlah aksi sengit untuk mendapatkan Kelly, yang menjadi kunci untuk mengetahui kejadian-kejadian yang ada di tempat tanpa hukum tersebut.

Film mendapatkan ulasan di situs Rotten Tomatoes dengan skor 4 persen dari penilaian kritikus dan 15 persen penilaian penonton. Adapun situs IMDb mencatatkan skor 4,2/10 untuk film fiksi tersebut.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro