Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Brand Aldo Shoes Luncurkan Kanal Penjualan Online

Di website ini, Aldo Shoes menawarkan berbagai produk untuk wanita juga pria. Tak hanya sepatu, para pecinta Aldo juga bisa membeli tas, aksesoris, hingga perawatan sepatu.
Mia Chitra Dinisari
Mia Chitra Dinisari - Bisnis.com 22 Desember 2020  |  16:54 WIB
Brand Aldo Shoes Luncurkan Kanal Penjualan Online
Koleksi Aldo Shoes

Bisnis.com, JAKARTA - Brand asal Montreal, Kanada Aldo Shoes meluncurkan website e-commerce www.aldoshoes.co.id pada awal Desember 2020 sebagai kanal penjualan terbarunya.

“Kami dari pihak Aldo Shoes Indonesia memang sudah mempersiapkan peluncuran website ini sejak setahun terakhir karena melihat tingginya antusiasme masyarakat Indonesia akan sepatu Aldo. Oleh karena itu kami ingin memanjakan para #aldocrew dengan memberikan kemudahan dalam berbelanja melalui website kami.” – Ungkap Salli Sabarrang, Marketing Manager dari Aldo Shoes dikutip dari keterangan tertulisnya.

Di website ini, Aldo Shoes menawarkan berbagai produk untuk wanita juga pria. Tak hanya sepatu, para pecinta Aldo juga bisa membeli tas, aksesoris, hingga perawatan sepatu.

Aldo Shoes juga menawarkan beragam fitur atau service yang menarik diantaranya solusi pengiriman ke seluruh Indonesia, metode pembayaran yang beragam.

Harga produk di www.aldoshoes.co.id akan sama dengan yang tersedia di gerai fisik, namun akan ada penawaran dan promosi menarik secara online bagi pelanggan Aldo Shoes secara berkala.

Melalui website nya, Aldo Shoes juga meluncurkan koleksi Aldo Love Planet yang ramah lingkungan. ALDO Love Planet, merupakan koleksi sepatu dan aksesori yang dibuat dengan bahan ramah lingkungan.

Juga, ALDO CleanStep™ Technology yang merupakan campuran 50/50 dari karet termoplastik (atau TPR) dan biomassa alga, bahan yang tidak hanya membantu membersihkan dan menyaring air yang tercemar, tetapi juga mencegah CO2 memasuki atmosfer.

Alga adalah salah satu tanaman dengan pertumbuhan tercepat di dunia, menjadikannya sumber daya yang sempurna untuk menciptakan bahan yang sustainable. Untuk sepatu sneakers, sandal, atau boots, ganggang tidak membutuhkan bahan bakar fosil atau tanah subur untuk tumbuh, yang berarti membantu menghindari jutaan ton sampah agar tidak sampai ke tempat pembuangan sampah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

fashion online
Editor : Mia Chitra Dinisari

Artikel Terkait



Berita Terkini

back to top To top