Ilustrasi Es Buah / Cookpad
Health

3 Resep Es Buah untuk Menu Buka Puasa, Dijamin Enak dan Segar!

Newswire
Rabu, 14 April 2021 - 14:37
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - "Berbukalah dengan yang manis." Tagline salah satu iklan produk minuman ringan tersebut kerap diingat oleh masyarakat Indonesia ketika momen puasa Ramadan.

Ya, minuman segar seperti es buah atau es campur memang menjadi menu andalan untuk berbuka puasa bagi sebagian orang. Selain melepas dahaga setelah berpuasa seharian, rasa es buah yang manis juga memberi tubuh tambahan energi.

Bukan itu saja, hal lain yang disukai dari menu takjil ini adalah mudah dibuat. Bahan-bahannya tidak sulit didapat dan ada di pasar. Proses pembuatannya pun cepat karena tak perlu dimasak.

Anda tertarik membuat takjil yang manis? Berikut 3 resep pilihan minuman es dari bahan buah segar untuk buka puasa di bulan Ramadan dari Kitab Masakan Kumpulan Resep Sepanjang Masa seperti dikutip dari Tempo.co:

1. Es Buah Ceria

Bahan
-1 buah apel (royal gala)
-1 buah apel hijau (manalagi/granny smith)
-1 buah jeruk lemon, ambil airnya
-350 gram semangka
-350 gram melon
-200 gram jeruk mandarin kalengan, tiriskan
-1 liter sari jeruk manis
-500 ml soda manis
-Es batu secukupnya

Cara membuat
1. Potong-potong apel (tanpa dikupas) seukuran dadu). Aduk bersama air jeruk lemon. Sisihkan.
2. Cetak semangka dan melon menggunakan baller. Satukan bersama apel dan jeruk mandarin. Sisihkan
3. Campur sari jeruk bersama soda manis. Masukkan aneka buah ke dalamnya. Diamkan selama 1 jam. Sajikan bersama es batu.

2. Es Teler

Bahan
-2 buah alpukat matang
-1 butir kelapa muda
-8 mata nangka matang
-es batu secukupnya
-sirop coco pandan secukupnya
-susu kental manis secukupnya

Cara membuat
1. Keruk daging buah alpukat (jangan sampai terkena bagian hijaunya). Sisihkan.
2. Keruk daging buah kepala muda. Campur dengan air kelapanya. Sisihkan.
3. Potong-potong nangka matang seukuran dadu. Sisihkan.
4. Ambil beberapa gelas saji atau mangkuk. Masukkan daging buah alpukat, kelapa muda dan potongan nangka. Beri atasnya dengan es batu. Tuangi sirop coco pandan dan beri susu kental manis putih. Sajikan.

3. Es campur

Bahan
-200 gram kolang-kaling
-250 gram cincau hitam
-250 gram tapai singkong
-250 gram nangka
-2 buah alpukat matang
-½ buah blewah
-½ buah melon
-1 buah kelapa muda
-Sirop cocopandan atau vanilla secukupnya
-Susu kental manis putih secukupnya
-Es batu secukupnya

Cara membuat
1. Rebus kolang-kaling sampai empuk. Tiriskan dan dinginkan. Iris tipis-tipis memanjang. Sisihkan.
2. Potong-potong cincau hitam, tapai singkong, nangka, dan alpukat sebesar dadu. Sisihkan.
3. Keruk memanjang daging buah blewah, melon, dan kelapa muda. Sisihkan.
4. Masukkan irisan buah dan kolang-kaling, cincau hitam, tapai singkong, nangka, dan alpukat ke dalam gelas atau mangkuk saji. Beri es batu, lalu siram dengan sirop. Beri susu kental di atasnya. Es buah ini pun siap disajikan.

Penulis : Newswire
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro