Imperfect Beef Stew Puff. /Bisnis.com-JANLIKA
Kuliner

Yuk Coba, Resep Imperfect Beef Stew Puff ala Andhita Siswandi

Janlika Putri Indah Sari
Senin, 31 Mei 2021 - 17:28
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Menekuni usaha bidang kuliner kini bisa menawarkan makanan apapun tanpa memiliki toko. Meskipun semakin praktis dan gaya belanja para pembeli kian mondern, menjual makanan dengan keunikannya bisa memiliki pasar tersendiri.

Perancang Busana Andhita Siswandi yang baru merintis usaha kulinernya mengatakan bahwa menyajikan makanan antimainstream di ada pasar itu penting agar pembeli tidak bosan dengan pilihan makan yang sama.

Ia juga membagikan salah satu resep andalannya untuk biasa menginspirasi para pembaca, yaitu Imperfect Beef Stew Puff.

"Ini itu kalau di Indonesia mirip semur daging. Dan atasnya nanti ada pastry yang mirip zoup," ujarnya secara virtual pada acara Bisnis Muda Day : Inspirasi Menu Jualan Anti Mainstream, Senin (31/5/2021).

Berikut ini adalah cara membuat Imperfect Beef Stew Puff ala Andhita Siswandi:

Bahan:

  • 500 gram daging sapi has dalam, potong sesuai selera
  • 2 wortel potong besar
  • 2 kentang potong besar
  • 10-12 jamur champignon di iris tebal
  • 4 siung bawang putih cincang halus
  • Daun seledri atau parsley secukupnya
  • 1/2 sdm kaldu jamur
  • 1/2 sdm kaldu sapi
  • 2 sdm tepung terigu
  • 500 ml air
  • Mozzarella parut (optional)

Yuk Coba, Resep Imperfect Beef Stew Puff ala Andhita Siswandi

Cara membuat:

  • Panaskan minyak pada panci untuk menggoreng daging.
  • Tumis daging sampai berubah warna. kemudian, angkat dan sisihkan daging.
  • Pada panci yang sama, tumis bawang putih, jamur. Wortel dan kentang juga daun seledri menggunakan minyak sisa tumisan daging tadi. Lalu tumis sampai jamur layu.
  • Beri tepung terigu, aduk lagi sampai rata.
  • Masukkan air, rebus sampai mendidih.
  • Setelah mendidih, tambahkan daging yang tadi telah di goreng ke dalam paci.
  • Masukkan kaldu, garam dan lada.
  • Tutup panci, rebus dengan api kecil selama 2 jam. Jika dirasa air berkurang banyak, bisa ditambahkan air lagi.
  • Setelah 2 jam, angkat dan pindahkan stew ke wadah tahan panas. Beri taburan keju mozzarella diatasnya, lalu tutup dengan lembaran pastry.
  • Oles pastry dengan kuning telur, kemudian tusuk adonan pastry menggunakan garpu agar nanti matang merata.
    Panggang di suhu 180C/40 menit.
  • Setelah jadi, Imperfect Beef Stew Puff siap dihidangkan.
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro