Bisnis.com, JAKARTA - Central Park dan Neo Soho Mall menerapkan protokol kesehatan pada pengunjungnya di masa PPKM di Jakarta berlaku.
“Dengan tetap menjalankan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah dengan berlakunya PPKM terbaru per tanggal 17 Agustus 2021 hingga 23 Agustus 2021, kami menerapkan peraturan pemerintah dimana salah satu syarat utama untuk masuk ke mall adalah pengunjung yang sudah tervaksinasi Covid-19 minimal dosis 1 (satu). Selain itu bagi anak-anak usia 12 tahun kebawah tidak diperbolehkan masuk ke area mall sesuai dengan Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 987 tahun 2021” ujar Silviyanti Dwi Aryati selaku Asst. Marcomm & Relations General Manager Central Park dan Neo Soho Mall dalam keterangan tertulis.
Silviyanti juga menjelaskan Central Park Mall sudah kembali buka dan untuk memasuki area mall para pengunjung wajib untuk menunjukkan sertifikat vaksinasi covid-19 minimal dosis 1 (satu) dan scan QR Code untuk check in melalui aplikasi PeduliLindungi. Protokol kesehatan dan keamanan pun semakin diperketat dengan kapasitas pengunjung maksimal di angka persentase 50%.
Sementara aturan akses dine-in di restaurant sudah diperbolehkan maksimal kapasitas 25% atau maksimal 2 orang permeja dengan waktu makan maksimal 30 menit. Bagi yang belum mendownload dan registrasi aplikasi PeduliLindungi, pihak Central Park & Neo Soho juga menyediakan fasilitas area khusus untuk mengedukasi calon pengunjung di depan Lobby Utama Mall.
Dalam mendukung program pemerintah untuk pelaksanaan percepatan vaksinasi yang merata di DKI Jakarta, bukti nyata yang dilakukan oleh Central Park dan Neo Soho Mall yakni menjadi bagian dalam pelaksanaan program Sentra Vaksinasi Covid-19 sejak awal bulan Mei 2021 hingga saat ini, dimana seluruh karyawan yang bekerja di Central Park dan Neo Soho baik karyawan manajemen mulai dari Customer Service, House Keeping & Cleaning Service, Security, Operational serta karyawan tenant telah selesai penerimaan vaksinasi dosis 1 (satu) dan dosis 2 (kedua).
Selain karyawan mall yang sudah divaksinasi program ini juga menyasar pelaku ekonomi kreatif, atlet KONI, UMKM, pelayanan publik lainnya. Dan saat ini juga diadakan Mini Sentra Vaksinasi dengan target sasaran masyarakat umum usia 18 tahun keatas dan yang belum menerima vaksinasi dosis 1.
Program vaksinasi yang saat ini dijalankan sudah mencapai hampir 10.000 orang menerima vaksin di Central Park & Neo Soho Mall didukung oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), Dinas Kesehatan DKI Jakarta dan Puskesmas Grogol Petamburan, Dinas PPUKM Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah, Kemenparekraf, KONI, APBBI dan Alodokter untuk mewujudkan Indonesia bebas Covid-19 serta pulih secara sosial dan ekonomi, serta mendukung sektor pusat perbelanjaan dan ekonomi kreatif agar dapat kembali seperti sedia kala.
Manajemen Central Park dan Neo Soho Mall juga menghimbau untuk para pengunjung selalu tetap waspada terhadap penyebaran virus Covid-19 ini dengan mengikuti standar protokol yang sudah ditetapkan hingga tetap menjaga kebersihan demi kenyamanan bersama.