Fitur baru yang berguna ini bahkan dapat diaktifkan pada ponsel yang tidak memiliki versi baru dari Google Assistant./Google Assistant.
Fashion

Ini 7 Cara Hemat Baterai saat Perjalanan Mudik Lebaran

Rahmi Yati
Selasa, 19 April 2022 - 23:25
Bagikan

4. Batasi Penggunaan Fitur Kamera

Jika Anda bertujuan mendokumentasikan kegiatan atau aktivitas tertentu menggunakan kamera smartphone, upayakan menghemat baterai dengan beberapa cara. Salah satunya jika di siang hari, manfaatkan sinar matahari sebagai pendukung pencahayaan dan jangan gunakan flash.

Begitu pun saat baterai ponsel mau habis, jangan gunakan fitur kamera jika tidak ingin benar-benar kehabisan daya. Gunakanlah kamera secukupnya dan bijaksana.

5. Aktifkan Airplane Mode dan Manfaatkan Wi-Fi

Airplane mode (mode pesawat) merupakan alternatif lain dari cara menghemat baterai yang dapat dilakukan. Dengan mengaktifkan mode ini, ponsel sedang beristirahat dan terputus sementara dengan berbagai konektivitas seperti sinyal.

Selain itu, jika membutuhkan internet, manfaatkan Wi-Fi yang ada di sekitar sehingga daya yang digunakan lebih hemat daripada jaringan seluler biasa.

6. Aktifkan Mode Hemat Baterai

Saat ini hampir semua ponsel cerdas dilengkapi fitur penghematan daya untuk menyesuaikan kapasitas baterai dengan beragam aktivitas yang sedang berjalan di perangkat.

Dengan mengaktifkannya, maka baterai otomatis akan awet selama digunakan. Anda juga bisa menggunakan aplikasi tambahan yang dikhususkan menghemat penggunaan baterai.

7. Kurangi Penggunaan Aplikasi dengan Koneksi Internet

Dalam keadaan darurat, sebisa mungkin kurangi penggunaan aplikasi yang dapat menguras baterai. Jika baterai hampir sekarat dan Anda belum menemukan solusi untuk mengisi ulang daya, maka jangan buka aplikasi apa pun dan aktifkan mode pesawat.

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Rahmi Yati
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro