Bisnis.com, SOLO - Christine Hakim menjadi sorotan setelah muncul dalam serial The Last of Us yang diproduksi oleh HBO.
Dalam episode kedua, Christine Hakim digambarkan sebagai seorang ilmuwan yang diminta untuk menganalisis jamur penyebab zombie.
Menjadi trending topik, aktingnya pun dipuji oleh Youtuber Amerika Serikat di Twitter.
"Christine Hakim adalah tweet ini," tulis akun @DomTheBombYT.
Namun ada cerita menarik dari Christine Hakim, yang ternyata sempat tak mau bermain dalam serial The Last of Us. Ia mengaku ragu untuk menerima tawaran dari HBO.
Mengutip dari Youtube Rumpi, Christine Hakim bercerita bahwa ia hampir menolak tawaran HBO karena lebih memilih keluarga.
Pasalnya saat itu syuting dilakukan saat pandemi Covid-19 di Kanada. Ia pun mengkhawatirkan kondisi keluarganya.
"Hampir saja enggak jadi. Bayangkan lagi kondisi pandemi. Ibu sudah tidak muda lagi. Terus punya tanggung jawab utama untuk merawat ibu saya yang sudah berusia 87 tahun, suami yang punya komorbid," aku sang aktris.
Saat syuting, Christine Hakim juga tak bisa membawa asisten maupun manajer.
"Kami kan syutingnya di studio Kanada pada masa pandemi, sudah dua tahun lalu. Bagian ibu itu mulainya akhir Oktober 2021, masih harus karantina seminggu. Tidak bisa bawa asisten, manajer, suami, sendirian saja," lanjutnya.
Christine Hakim akhirnya menerima tawaran pekerjaan tersebut setelah diyakinkan keluarganya. Dukungan juga datang dari rekan sesama artis.
Saat syuting dimulai, Christine Hakim mencoba menunjukkan jati diri Indonesia dengan memakai selendang batik dan perhiasan khas Tanah Air.