Bisnis.com, JAKARTA - Berenang merupakan salah satu aktivitas fisik di dalam air yang perlu menggerakan seluruh tubuh sehingga memberikan dampak positif terhadap kesehatan.
Apa saja manfaat renang untuk tubuh? Simak penjelasannya di bawah!
Manfaat Renang yang Penting untuk Diketahui
Selain menyenangkan, olahraga renang ternyata memiliki segudang manfaat yang tak perlu diragukan lagi Berikut beberapa manfaat dari olahraga renang yang penting untuk diketahui.
1. Mengatasi insomnia
Salah satu manfaat renang untuk kesehatan yaitu bisa mengatasi insomnia. Manfaat ini diketahui bisa mengurangi rasa stres dan membantu meningkatkan kualitas tidur.
2. Membangun massa otot
Salah satu manfaat renang untuk pria dan wanita adalah dapat membangun massa otot. Hal ini terjadi karena hampir semua otot tubuh bergerak ketika melawan air sehingga kekuatan dan kelenturan massa otot terlatih.
3. Mengatasi syaraf kejepit
Pengidap syaraf kejepit tidak bisa bergerak banyak karena ototnya melemah. Manfaat berenang gaya punggung mampu merilekskan otot punggung dan tulang belakang sehingga saraf terjepit dapat teratasi.
4. Meredakan gejala radang sendi
Semakin bertambahnya usia maka risiko radang sendi kian meningkat. Rasa nyeri dan kekakuan sendi sering kali dirasakan saat radang sendi muncul. Sedangkan ketika berenang, beban tubuh menjadi lebih ringan sehingga kerja sendi tidak terlalu berat.
5. Memperbaiki postur tubuh
Manfaat berenang untuk pria maupun perempuan juga dapat memperbaiki postur tubuh. Dengan berenang gaya punggung, otot tubuh perlu bekerja untuk menjaga punggung tetap lurus di dalam air. Apabila dilakukan secara rutin, tubuh akan terbiasa dengan postur punggung tegak.
6. Mengendalikan stress
Salah satu manfaat berenang untuk kesehatan mental yakni dapat mengendalikan stress. Bagi pengidap gangguan depresi dan kecemasan, renang dapat mengurangi gejala stress dan membuat pikiran lebih tenang.
7. Menambah tinggi
Dengan renang gaya punggung dapat menjaga postur tubuh tetap lurus di dalam air. Hal ini merupakan manfaat renang gaya punggung sebab gerakannya mengharuskan tubuh tetap lurus di dalam air sehingga dapat membantu memanjangkan tulang belakang dan tubuh terlihat lebih tinggi dan tegap.
8. Meningkatkan kesehatan paru-paru dan jantung
Renang gaya dada termasuk latihan kardio untuk dapat meningkatkan kapasitas paru-paru. Dengan demikian, volume udara yang masuk jadi lebih banyak dan risiko sesak nafas berkurang. Manfaat renang gaya dada lainnya juga dapat melancarkan sirkulasi darah ke seluruh tubuh sehingga kerja jantung menjadi lebih ringan dan risiko sakit jantung berkurang.
9. Membakar kalori
Manfaat renang gaya dada lainnya yaitu dapat membakar kalori. Renang gaya dada selama 30 menit bisa membakar 250 kalori. Nah, apabila dilakukan secara rutin akan mampu menurunkan risiko obesitas.
10. Memperkuat hubungan anak dan orangtua
Manfaat renang untuk anak dan orangtua yakni dapat mempererat hubungan diantara keduanya. Hal ini karena orangtua selalu menemani anak agar berenang dengan aman saat di dalam air. Dengan begitu, hubungan keduanya menjadi lebih dekat.
11. Menyehatkan pencernaan
Anak-anak perlu aktif supaya kerja sistem pencernaannya optimal. Ketika berenang, banyak bagian tubuh yang digerakkan. Maka dari itu, salah satu manfaat berenang untuk anak dapat menyehatkan sistem pencernaan
12. Meningkatkan nafsu makan
Manfaat renang untuk anak juga dapat meningkatkan nafsu makan. Pasalnya, gerakan tubuh anak ketika berenang bisa membuat tubuhnya lapar sehingga nafsu makannya meningkat.
13. Meningkatkan fungsi kognitif
Manfaat olahraga renang diketahui bisa meningkatkan fungsi kognitif. Hal tersebut dikarenakan gerakan berenang dapat membantu perkembangan saraf otak di bagian corpus sehingga fungsi kognitif dan kemampuan berpikir anak meningkat.
14. Meningkatkan kepercayaan diri
Manfaat renang gaya bebas maupun gaya lainnya diketahui bisa meningkatkan rasa percaya diri. Gerakan berenang membutuhkan koordinasi tubuh yang baik. Hal ini membantu meningkatkan kepercayaan diri anak. Dengan demikian, anak akan memiliki kontrol diri yang bagus.
15. Melatih otot
Manfaat renang bagi tubuh juga bisa melatih otot. Bergerak di dalam air membutuhkan tenaga yang lebih besar daripada bergerak di darat. Hal ini menyebabkan seseorang menggerakkan seluruh tubuhnya sehingga otot terlatih menjadi lebih kuat.