Tips berburu tiket pesawat murah
Travel

Libur Panjang Sudah Tiba, Ini 5 Tips Berburu Tiket Pesawat Murah

Sabina Arla Yogandini
Sabtu, 17 Juni 2023 - 16:53
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Libur anak sekolah sudah dimulai. Banyak dari Anda yang memanfaatkan waktu libur panjang anak ini untuk berlibur ke berbagai destinasi wisata.

Tak perlu khawatir bagi Anda yang baru saja memutuskan untuk liburan dengan keluarga Anda. Meskipun Anda tidak memiliki kesempatan untuk beli tiket di jauh-jauh hari, Anda tetap bisa berburu tiket pesawat murah dengan cara-cara berikut ini:

1. Membandingkan harga tiket dengan aplikasi lain

Setiap aplikasi pembelian tiket pesawat menawarkan harga yang berbeda-beda. Untuk itu, jangan terfokus pada satu aplikasi saja. Cobalah untuk melihat beberapa aplikasi dan bandingkan mana harga yang paling murah untuk Anda beli.

2. Memanfaatkan promo

Saat ini sudah musim liburan panjang bagi Anak sekolah. Sejumlah maskapai akan menawarkan promo menarik bagi para pelanggan.

Oleh karena itu, Anda perlu memanfaatkan promo baik dari maskapai, aplikasi beli tiket pesawat, promo bank, dan lainnya karena saat ini bukan low season yang dimana orang akan berbondong-bondong untuk melakukan liburan. Tak hanya itu, Anda juga perlu memantau sosial media agar Anda bisa mendapatkan kesempatan untuk membeli tiket murah.

3. Memilih maskapai low budget

Saat ini sudah banyak maskapai penerbangan bertarif rendah yang lebih ramah dikantong, terutama bagi Anda yang ingin bepergian bersama dengan keluarga Anda. Meskipun fasilitasnya terbatas, maskapai dengan tarif yang lebih murah ini dapat menjadi opsi bagi Anda.

4. Pilih bandara sekunder

Beberapa destinasi memiliki bandara sekunder yang memiliki perbedaan luas dan mungkin kedekatan dengan kota. Oleh karena itu, Anda perlu mempertimbangkannya agar tiket pesawatnya menjadi lebih rendah.

5. Perhatikan periode perjalanan

Berhubung saat ini sudah memasuki musim libur panjang, harga tiket akan mengalami kenaikan. Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan periode perjalanan seperti memilih penerbangan saat hari biasa atau weekdays.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro